London, Beritainspiratif.com - Sebuah sikap yang tegas ditunjukkan oleh Mohamed Salah. Penyerang Liverpool itu menyatakan akan tetap menjalankan ibadah puasa Ramadan meski akan menghadapi tantangan bermain di final Liga Champions.

Liverpool akan menghadapi Real Madrid akhir pekan ini dalam partai puncak Liga Champions musim 2017-18. Tentunya semua pemain dari kedua tim ingin menjalani persiapan yang sebaik mungkin agar kondisi fisik mereka bisa optimal di laga final.

Lansir Bola.net, final Liga Champions musim ini digelar bersamaan dengan datangnya bulan Ramadan. Sebagai seorang Muslim, Mohamed Salah memilih untuk tetap beribadah puasa yang memang diwajibkan selama satu bulan.

Menurut The Irish Examiner, Salah sudah mempersiapkan diri dengan situasi ini. Salah akan bisa berbuka sekitar satu setengah jam sebelum pertandingan dimulai. Besar kemungkinan Salah sudah berkonsultasi dengan ahli nutrisi klub.

Pertandingan final Liga Champions musim ini akan dilangsungkan di NSC Olimpiyskiy Stadium, Ukraina. Kickoff akan digelar Sabtu malam waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

(Kaka)