Bandung, Beritainspiratif.com - Persib akan melawat ke Stadion Aji Imbut, Tenggarong, untuk menghadapi tuan rumah Mitra Kukar pada laga pekan ke-20 Go-Jek Liga 1, Jumat 10 Agustus 2018. Berstatus tim papan atas, Maung Bandung dipastikan akan mendapat perlawanan sengit dari tim tuan rumah yang sama-sama berambisi memetik kemenangan.
Bek tengah Persib Victor Igbonefo memprediksi laga besok tidak akan mudah. Oleh sebab itu, ia bersama pemain lainnya tak bisa santai karena bisa saja tim tuan rumah membuat mereka gigit jari. Apalagi, skuat Naga Mekes punya motivasi lebih setelah kalah pada laga sebelumnya di kandang Borneo FC.
"Pertandingan besok tidak mudah. Kami harus konsentrasi dan fokus kerja keras untuk mendapatkan hasil bagus. Mereka punya motivasi lebih untuk menghadapi kami," kata pemain naturalisasi asal Nigeria ini, dikutip dari laman Persib.co.id.
Saat ini Persib berada di puncak klasemen sementara dengan 35 poin. Mereka unggul 5 angka dari PSM Makassar yang berada di posisi kedua. Sementara Mitra Kukar
di posisi 14 dengan 23 poin.
Kemenangan akan memperlebar jarak dengan tim lain untuk membuka jalur juara bagi tim asuhan Mario Gomez ini. Oleh karena itu, Igbonefo mengajak semua pemain bekerja lebih keras untuk meraih tiga poin di Tenggarong.
"Kami tidak boleh santai. Pertandingan penting buat kami dan harus menang, bagus untuk Persib," tegas Igbonefo.
Yones
Victor Igbonefo berlatih bersama skuat Persib jelang laga kontra Mitra Kukar©PERSIB.co.id/M. Jatnika Sadili