Cirebon, Beritainspiratif.com - Rasa syukur terhadap kemerdekaan yang berhasil diraih diminta diaktualisasikan dengan raihan prestasi yang terbaik untuk Kota Cirebon.

Bertepatan dengan pelaksanaan Asian Games, Kota Cirebon juga bertekad untuk turut menyukseskannya.

Hal tersebut diungkapkan dalam sambutan Pj Wali Kota Cirebon, Dedi Taufik, yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Asep Dedi, saat memimpin upacara peringatan HUT ke 73 Proklamasi Kemerdekaan RI Tingkat Kota Cirebon di Lapangan Stadion Bima, Jumat, 17 Agustus 2018.

“Hari ini, 73 tahun yang lalu telah menjadi tonggak sejarah perjalanan bangsa Indonesia,” ungkap Asep.

Karena saat itu bangsa Indonesia bisa berdiri sejajar dengan bangsa-bangsa lainnya di dunia, sebagai bangsa yang merdeka dan berdaulat.

Selanjutnya ada sesuatu yang istimewa pada perayaan hari ulang tahun kemerdekaan RI tahun ini. Yaitu diselenggarakannya ajang Asian Games, gelaran olahraga terbesar di benua Asia. Sekalipun tidak diselenggarakan di Kota Cirebon, namun Kota Cirebon sebagai bagian dari Indonesia tetap bertekad untuk menyukseskan pelaksanaan olahraga tersebut.

“Kita bertekad menjadi tuan rumah yang baik sekaligus berharap agar atlet-atlet Indonesia sukses meraih prestasi seperti yang ditargetkan,” ungkap Asep.

Sesuai dengan tema tahun perayaan HUT ke 73 Proklamasi Kemerdekaan RI tahun ini, “Kerja Kita Prestasi Bangsa” , maka setiap Pegawai Negeri Sipil (PNS) diminta untuk melakukan instrospeksi dan meningkatkan kinerja.

Karena sebagai aparatur pemerintah, PNS memiliki tanggung jawab kepada pemerintah dan negara serta tanggung jawab untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Apa yang sudah dilakukan oleh PNS menurut Asep akan sangat bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Selanjutnya Asep juga mengucapkan selamat kepada PNS yang telah memenuhi persyaratan untuk mendapatkan penghargaan Satya Lancana Karya Satya dari Presiden RI untuk usulan 30 tahun, 20 tahun dan 10 tahun pengabdian.

“Selamat pula kepada 11 PNS berprestasi tingkat Kota Cirebon,” ungkap Asep.

Ada pun kategorinya yaitu pejabat administrator, pejabat pengawas, kategori fungsional dan kategori pelaksana.

Adapun pejabat yang mendapatkan penghargaan untuk kategori pejabat administrator, juara satu, Irianto Legowo, juara dua, Sutikno, dan juara ketiga, Erythrina Oktiyani.

Kategori Pejabat Pengawas, juara satu, Susilaningsih, juara dua, Muhammad Luthfi Iqbal, dan juara ketiga Gandi S Kategori fungsional, Eva Resna Hendawati, juara dua, Nurhayati, dan juara ketiga yaitu fauzia Hanum.

Sedangkan untuk kategori pelaksana, juara pertama Een Nur Aeni dan juara kedua Yuni Puspitawati.

Yones