Beritainspiratif. com-Maraknya hoax yang terjadi di media sosial sangat menghawatirkan.

Tapi, hal itu jangan merusak semangat persatuan kebangsaan.

Dari release yang diterima Beritainspiratif.com, Selasa (28/8) terkait, berlaku bijak menggunakan media sosial sangat disarankan oleh H. Cucun Ahmad Syamsurijal pada acara sosialisasi kebangsaan.

"Ini tahun politik, masyarakat saya imbau untuk tidak terprovokasi berita hoax," ujarnya di Aula desa Tanjungwangi Kecamatan Pacet, Kabupaten Bandung, Rabu (18/7/2018).

Ia pun menghimbau agar mencermati informasi dengan detail. Sementara itu, kades Tanjungwangi curhat dana desa.

"Kita mendengar ada keluhan dari sejumlah pemerintahan desa, terkait juklak dan juknis pengelolaan dana desa yang membuat kepala desa bingung," kata Cucun.

Menurutnya, yang membingungkan pemerintahan desa itu, misalnya dalam pengerjaan satu paket infrastruktur jalan sepanjang 100 meter dengan anggaran Rp. 300 juta. Kemudian dalam pengerjaannya dihitung hari orang kerja (HOK) dan administrasi pelaporan pengerjaan.

"Itu harus ada biaya pelaporan dan itu sah-sah saja, selain biaya teknis lainnya," kata Cucun, Anggota Komisi IV DPR RI ini.

Ia mengharapkan, untuk operasional pengerjaan pembangunan infrastruktur itu bisa diambil 10 persen dari besaran anggaran. Hal itu bisa diprotek supaya tidak terjadi penyelewengan anggaran.

Berkaitan dengan keluhan itu, Cucun akan menyikapinya dan bekerja untuk mengusulkannya ke pemerintahan terkait di tingkat pemerintahan pusat untuk membahas kembali juklak dan juknis pengelolaan dana desa. (Dudy)