Cirebon, Beritainspiratif.ocm - Zahra Allya Putri, santriwati Madrasah Diniyah Takmiliyah Amaliyah (DTA) Nurul Huda, Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon raih juara 1 Lomba Pidato bahasa Indonesia di Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (PORSADIN) ke V tingkat Kota Cirebon pada Sabtu (13/10/2018).
Siswa kelas III SDN Kebon Melati I Kota Cirebon ini berhasil mengalahkan puluhan peserta lainnya dari 40 Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah se Kota Cirebon yang ikut dalam ajang dua tahunan
Atas prestasi yang diraihnya ini, Arra panggilan akrab sehari-harinya, mengaku senang. " Senang banget saya bisa juara,"tutur Arra.
Ini bukan yang pertama kali Arra meraih juara. Gadis mungil berusia 8 tahun ini pernah meraih juara 2 Pildacil yang diselenggarakan Giant Supermarket untuk tingkat Kabupaten Cirebon, juara 1 Pildacil antar sekolah di SDN Kebon Melati 1 dan 2.
Selanjutnya, Arra bersama para pemenang dari cabang lain seperti pidato bahasa Arab, lomba kaligrafi, cerdas cermat dan lainnya akan mengikuti PORSADIN tingkat Provinsi Jawa Barat yang akan dilaksanakan di Indramayu pada 20 November mendatang. (Yones)