Bandung, Beritainspiratif.com -Unit Kegiatan Mahasiswa pers kampus UPI Cibiru, PERSLIMA menggelar seminar Public Speaking di auditorium Bumi Siliwangi, Cibiru, Kota Bandung, Minggu (4/11/2018). Seminar tersebut digelar dalam rangka memeriahkan ulang tahun PERSLIMA yang ke delapan tahun.

Seminar yang diikuti lebih dari 100 peserta tersebut, menurut keterangan Ketua Umum PERSLIMA Indi Nursifa, meski di UPI Cibiru fokus studinya keguruan namun tetap perlu memiliki keahlian berbicara di depan umum.

"Public Speaking inikan sifatnya umum, universal tidak hanya untuk politisi atau presenter, guru pun perlu memiliki skill komunikasi yang baik, agar menarik saat mengajar di depan murid," ungkapnya.

PERSLIMA merupakan kependekan dari Pers Lingkungan Mahasiswa. Pihaknya menambahkan organisasi yang sudah berdiri selama delapan tahun ini, kini mulai banyak diminati meski kampus Cibiru basisnya keguruan.

"Alhamdulillah kita semakain banyak peminat, meskipun kampus pendidikan tapi tidak ada salahnya kan menyalurkan hoby bidang penyiaran, fotografi, dan lainya," tambah Indi.

Dengan adanya seminar lublic speaking ini, Indi berharap, para mahahswa bisa terbantu kedepannya. "Walaupun ini jurusannya PG-Paud, PGSD, dan Mulitimedia, semoga dengan adanya seminar publik speaking mereka lebih siap di dunia kerja." jelasnya

Pantauan dilokasi, selain seminar publik speaking, acara diisi pula dengan pameran foto dengan menampilkan 80 hasil karya fotografer baik anggota maupun non anggota PERSLIMA

"Ini kan ada pameran foto juga, ini bertujuan untuk hasil karya anggota PERSLIMA selama ini sekaligus mengajak teman-teman yang punya kegemaran yang sama untuk ikut andil dalam pameran ini," imbuhnya.

Pihaknya berharap acara tersebut dapat memberi manfaat bagi para peserta. "Dengan adanya acara ini semoga para peserta punya keahlian dan keterampilan yang lebih banyak, ini kan penting juga terutama guru itu istilahnya harus banyak tahu," pungkasnya. (Tito)