Bandung, Beritainspiratif.com - Setelah KA Galunggung rute Kiaracondong (Bandung) - Tasikmalaya, PT KAI kembali meluncurkan KA Pangandaran rute stasiun Gambir (Jakarta) - Bandung - Banjar (pp) dan Bandung - Banjar (pp).
Peluncuran dilakukan oleh Direktur Utama PT KAI Edi Soekmoro di stasiun Banjar, Rabu (2/1/2019). Hadir pada peluncuran KA tersebut Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzanul Ulum, Kepala Dinas Perhubungan Jawa Barat Dedi Taufik, Walikota Banjar dan Bupati Pangandaran.
Edi Soekmoro mengatakan, potensi angkutan orang dan barang di Jawa Barat saat ini meningkat tajam. Karena itu, keberadaan angkutan massal diperlukan untuk membantu mengatasi kemacetan di jalan raya, bukan sebagai saingan angkutan lainnya.
"Keberadaan angkutan massal ini, dibutuhkan masyarakat dari daerah agar bisa mengakses kota-kota besar dengan mudah," katanya
Menurut Edi, pengoperasian KA Pangandaran juga terkait dengan rencana pemerintah yang akan mereaktivasi jalur kereta Banjar - Pangandaran.
"Rencananya dimulai tahun 2019. Soal target penyelesaian secepatnya, karena angkutan ini bisa membantu angkutan hasil bumi dan masyarakat termasuk wisatawan ke Pangandaran," ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan Edi Soekmoro, selama satu bulan mulai peluncuran sampai 1 Februari 2019, pada KA Pangandaran dikenakan tarif promo.
Tarif KA Pangandaran rute Gambir - Banjar (pp) klas eksekutif Rp160.000 dan klas ekonomi premium Rp110.000. Sedangkan tarif Bandung - Banjar (pp) klas eksekutif dan klas ekonomi premium dikenakan Rp1.
"Tarif Rp1 selama bulan promosi, dikenakan dengan syarat pembelian melalui loket, KAI access dan website KAI," tuturnya.
Ia menambahkan, setelah masa promo akan dikenakan tarif berdasarkan tarif batas bawah dan batas atas. Untuk klas eksekutif, tarif batas bawah Rp150.000 dan batas atas Rp520.000, sedangkan klas ekonomi premium tarif batas bawah Rp100.000 dan batas atas Rp330.000.
KA Pangandaran rute Gambir - Bandung - Banjar dengan waktu tempuh 8 jam, berangkat dari Gambir pkl 07.50, sedang dari Banjar pkl 13.55. Sementara untuk rute Bandung - Banjar ditempuh dengan waktu 4 jam 30 menit, berangkat dari Bandung pkl 09.10 sedang dari Banjar pkl 16.20.
(Ida)