Jakarta, Beritainspiratif.com – Idul Fitri selain kue dan angpao juga identik dengan yang namanya baju baru atau seragam keluarga (sarimbit) serta foto bersama keluarga dan kerabat tentunya. Sehingga beberapa orang pun total banget mempersiapkan dirinya dalam menghadapi idul fitri dan berfoto ria.

Momen lebaran ini ada beberapa keluarga yang melakukan foto-foto yang unik dan aneh. Mungkin karena ingin bikin sensasi yang bisa jadi kenangan seumur hidup. Dikutip dari boombastis berikut ini beberapa potret absurd yang mungkin cukup unik disertai dengan alasan tertentu.

Foto gaya kamuflase yang viral

Mungkin itu wajar seandainya digunakan di dalam rumah, tapi masalahnya baju tersebut dipakai di luar ruangan. Apalagi dengan background daun pisang, jadilah foto keluarga tersebut nyeleneh lantaran seolah bergabung dengan alam.

Melihat ini netizen pun beraksi, ada yang bilang itu sebagai tebak gambar berapa jumlah orang yang ada di foto itu, ada pula yang mengatakan mereka adalah para ninja yang berhasil menyamar. Ada-ada saja yah.

Foto lebaran di atas pohon juga bikin heboh


Beda lagi dengan foto lebaran yang satu ini. Seolah tidak mau kalah dengan foto lebaran gaya kamuflase, keluarga ini juga punya cara unik untuk menarik perhatian netizen. Mungkin pakaian mareka sama dengan saat lebaran di keluarga yang lain, tapi sayang tempatnya bisa dibilang anti mainstream.

Alih-alih foto di rumah atau di masjid, para perempuan ini malah berpose di atas pohon. Hal ini jelas bikin geleng-geleng para netizen. Sejak diposting beberapa hari lalu di media sosial, foto ini menjadi viral di dunia maya. Sepertinya bakal banyak keluarga lain yang terinspirasi agar foto serupa agar dibilang eksis.

Foto lebaran yang malah bikin istighfar


Satu lagi foto lebaran yang tak kalah populernya, namun kalau yang satu ini rasanya agak gimana gitu. Dari pakaian dan tempatnya mungkin bisa dibilang wajar, namun sayang posenya itu malah membuat ngelus dada orang yang melihatnya.

Masalahnya saat foto keluarga, seorang anak berpose dengan gaya yang tidak seharusnya. Mungkin baginya itu terlihat keren, namun kenyataannya hal itu malah kurang pantas. Bisa saja anak itu hanya mengikuti gaya yang biasa dia lihat di TV atau saat bersama temannya. Meskipun nyeleneh, namun prihatin juga lihatnya.

Keluarga semua pegulat profesional


Tidak mau kalah dengan yang lain, keluarga ini juga berpose nyeleneh saat foto lebaran. Bukan lokasi fotonya, tidak pula bajunya namun aksesoris yang dikenakan benar-benar bikin geleng kepala.

Bukannya menggunakan jam, gelang dan aksesoris normal yang lain, keluarga ini malah memilih sabuk piagam gulat bebas. Entah sadar atau tidak, kelakuan mereka ini jelas bikin ngakak orang yang melihat fotonya.
Nggak ada yang melarang kita untuk bikin foto seunik mungkin, tapi harus tetap memperhatikan banyak hal. Kalau bisa sih jangan untuk cari sensasi saja, tapi juga memberi semacam pelajaran hidup walaupun secara nggak langsung.

Misalnya nih, foto keluarga dengan para pengemis langganan, atau mungkin foto bersama saat bebersih masjid. Unik dan bisa dapat pahala juga karena menginspirasi. (Yanis)