Bandung, Beritainspiratif.com – Program Kerja 2019 Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Sukamiskin Kecamatan Arcamanik Kota Bandung diisi dengan berbagai kegiatan lomba seperti Jalan Sehat, Lomba Tahfidz Al Qur’an anak-anak dan Lomba Pidato Kang Pisman antar Ketua RW se-Kelurahan Sukamiskin, digelar pada , Sabtu, (31/8/2019).

Pada kegiatan yang berlangsung pagi hingga sore hari diisi dengan jalan sehat dan senam arerobic massal yang juga langsung diumumkan para pemenangnya disertai pembagian hadiahnya.

Tampak pula disekitar lokasi acara gelar karya LPM Kelurahan Sukamiskin sajian produk-produk UMKM berupa warung ekonomi kreatif yang berasal dari warga Kelurahan Sukamiskin.

Baca Juga:Camat-arcamanik-dan-lurah-sukamiskin-karya-bakti-di-sungai-cironggeng

Selanjutnya pada malam harinya digelar lomba pidato yang bertemakan ‘Kang Pisman’ yang diikuti oleh para Ketua RW 1 hingga 17 se-Kelurahan Sukamiskin.

Hadir dan memberikan sambutan dalam pembukaan lomba Pidato tersebut Kasiekbang Sulaeman mewakili Lurah Sukamiskin Farida Agustini dan Ketua LPM Kelurahan Sukamiskin Aan Sumaedi, yang memberikan supportnya karena lomba ini merupakan yang pertama digelar di Kelurahan Sukamiskin.

Lurah Sukamiskin Farida Agustini dihubungi melalui telepon, minggu (1/9/2019) menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan lomba pidato Kang Pisman ini, ujarnya.

Disampaikan bahwa saat ini di Kelurahan Sukamiskin yang telah menerapkan Kang Pisman ada 4 RW yakni RW 01, RW 09, RW 10 dan RW 13.

Diharapkan dengan lomba ini, para RW – RW yang juara dalam Lomba Pidato Kang Pisman konsisten dan dapat menerapan Kang Pisman sesuai yang disampaikan dalam Pidatonya, harapnya.

Lebih lanjut dikatakan nantinya diharapkan jumlah RW yang menerapkan Kang Pisman di Kelurahan Sukamiskin terus bertambah, sesuai program kerja Walikota Bandung, tambahnya.

Adapun para Pemenang Lomba Pidato Kang Pisman yang diikuti oleh para Ketua RW adalah :

Juara 1 : RW 15

Juara 2 : RW 01

Juara 3 : RW 05

Dari pemantauan Beritainspiratif.com, gagasan lomba pidato ini sangat baik dalam memacu penerapan Kang Pisman, terutama bagi RW yang belum menerapkan, dan menjadi lomba yang pertama digelar oleh Kelurahan Sukamiskin meskipun masih diperlukan penyempurnaan.

Acara ditutup dengan pengumuman pemenang lomba dan pembagian hadiah serta hiburan musik berupa Band LPM Kelurahan Sukamiskin dan spontanitas warga. (Yanis)