Indramayu,Beritainspiratif.com - Jelang peringatan Hari World Cleanup Day (WCD) dan HUT ke-492 Kabupaten Indramayu tahun 2019, Pemkab Indramayu akan melaksanakan kegiatan bersih lingkungan secara serentak pada tanggal 21 September 2019 mendatang.
Untuk mendukung kegiatan tersebut, Bupati Indramayu telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 660.1/3592/DLH tanggal 11 September 2019 tentang Pelaksanaan Gerakan Bersih Sampah/World Cleanup Day (WCD) di Kabupaten Indramayu.
Dalam surat edaran tersebut, Bupati Indramayu H. Supendi menjelaskan, gerakan bersih lingkungan dilaksanakan di seluruh wilayah Kabupaten Indramayu pada hari Sabtu 21 September 2019 terutama di daerah yang memiliki potensi timbulan sampah.
Pembersihan sampah dilaksanakan di saluran, irigasi, drainase, atau sungai di lingkungan pemukiman atau perkantoran di wilayah kerja atau kecamatan masing-masing yang dilaksanakan secara serentak mulai pukul 07.00.
Selanjutnya, hasil pengumpulan sampah dari kegiatan tersebut dikumpulkan dan disimpan pada tempat penampungan sementara yang kemudian akan diangkut oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) ke tempat pemrosesan akhir (TPA).
Untuk memantau pelaksanaan kegiatan tersebut, maka diharapkan memberikan laporan kepada DLH dalam bentuk dokumentasi kegiatan dan jumlah sampah yang terkumpul.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Indramayu, Aep Surahman mengatakan, selain dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Kabupaten Indramayu, untuk tingkat kabupaten akan dipusatkan di Sungai Prajagumiwang dengan melibatkan 1500 peserta yang berasal dari ASN, TNI, Polri, pelajar, mahasiswa, BUMN/BUMD, dan warga sekitar dengan nama kegiatan 'Grebeg Kali Bersih'
Kegiatan tersebut akan membersihkan sungai Prajagumiwang dari berbagai sampah dan juga bangunan liar di sisi kanan dan kiri sungai. Selain itu juga akan dilakukan deklarasi kebersihan dari warga sekitar yakni Desa Pabean Udik dan Karangsong dan para pengusaha kapal.
"Gerakan ini serempak dilaksanakan di seluruh wilayah Kabupaten Indramayu. Untuk tingkat kabupaten kita fokuskan di Sungai Prajagumiwang, nanti juga ada deklarasi dan komitmen dari warga dan pengusaha kapal," tegas Aep. (Yones)