Bandung, Beritainspiratif.com - Bulan Ramadan saatnya umat Islam mempertebal iman dan menyempurnakan ibadah dengan amalan-amalan sunnah, salah satunya adalah salat tarawih atau sholat tarawih. Lalu sudahkah Anda mengetahui bacaan niat sholat tarawih yang benar?
Sholat tarawih adalah ibadah sholat sunnah yang dilakukan setelah menjalankan sholat Isya pada bulan Ramadan. Ibadah ini bisa dilakukan sendirian atau berjemaah.
Sholat tarawih idealnya dikerjakan sebanyak 2 rakaat. Jika berniat mengerjakan 8 rakaat, maka seyogyanya dengan sholat 2 rakaat sebanyak 4 kali dengan 1 kali salam setiap akhir rakaat kedua.
Bagi Anda yang berniat mengerjakan ibadah sholat tarawih, berikut ini kami tampilkan bacaan niat sholat tarawih 2 rakaat yang benar.
Niat sholat tarawih sendiri
Untuk Anda yang berniat menjalankan sholat tarawih sendiri di rumah, silakan membaca niat sholat tarawih di bawah ini.
"USHOLLII SUNNATAT-TAROOWIIHI ROK'ATAINI MUSTAQBILAL QIBLATI LILLAAHI TA'ALAA."
Artinya :
Saya niat salat sunnah tarawih dua raka'at menghadap kiblat karena Allah Ta'ala.
Bacalah niat sholat tarawih di atas dalam hati bersamaan dengan takbir pertama yang menandai dimulainya ibadah sholat.
Baca Juga:Sholat-ghaib-sebagai-pengganti-sholat-jenazah
Niat sholat tarawih 4 rakaat
Beberapa orang menjalankan sholat tarawih sebanyak 4 rakaat dengan 1 kali salam. Dalil untuk jumlah rakaat ini berasal dari perkataan Aisyah radhiyallahu 'anha.
"Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam melaksanakan sholat 4 rakaat, maka janganlah tanyakan mengenai bagus dan panjang rakaatnya. Kemudian beliau melaksanakan sholat 4 rakaat lagi, maka janganlah tanyakan mengenai bagus dan panjang rakaatnya."
Pernyataan ini memiliki kemungkinan 4 rakaat dilakukan sekaligus dengan 1 salam atau bisa juga 4 rakaat yang dilaksanakan dengan 2 rakaat sebanyak 2 kali.
Menurut Imam Syafii, penafsiran pertama termasuk zhahir (umum), tetapi Rasulullah SAW sudah memberikan pernyataan langsung mengenai sholat malam.
"Sholat malam adalah dua rakaat dua rakaat."
Karena sholat tarawih termasuk ibadah salat malam yang diperkuat dengan hadits qauliy (perkataan Nabi), maka penafsiran salat tarawih 4 rakaat yang dikerjakan 2 rakaat 2 rakaat lebih kuat dasar hukumnya.
Lebih dari 80 kitab Mu'tabar dari berbagai cabang ilmu telah menyatakan bahwa sholat tarawih yang dikerjakan dengan 4 rakaat 1 salam itu tidak sah. Di antaranya Imam Nawawiy al-Dimasyqiy, Imam Ahmad Ibn Hajar al-Haytamiy, Imam Muhammad Ibn Ahmad al-Ramliy, Imam Muhammad al-Zarkasyiy, dan Imam Ahmad Ibn Muhammad al-Qasthallaniy.
Walaupun begitu, jika ada beberapa orang yang menganggap sholat tarawih 4 rakaat dengan 1 kali salam sah sebenarnya tidak perlu dijadikan perdebatan. Pada akhirnya semua kembali kepada keimanan masing-masing.
Niat sholat tarawih dan witir
Jumlah rakaat sholat tarawih yang umum dikerjakan antara lain 11 rakaat dengan witir dan 23 rakaat dengan witir. Masing-masing dikerjakan setiap 2 rakaat dan diakhiri dengan salam. Karena itu niatnya tetap sholat tarawih 2 rakaat.
Salat tarawih idealnya ditutup dengan sholat witir yang jumlah rakaatnya ganjil. Niat sholat witir bervariasi, umumnya 1 rakaat atau 3 rakaat.
Niat sholat witir 1 rakaat salam
Bagi Anda yang ingin mengerjakan sholat witir dengan 1 rakaat saja, berikut ini bacaan niat sholat yang bisa Anda hafalkan.
"Ushallii sunnatal witri rok 'atan mustaqbilal qiblati adaa'an (ma'muman / imaman) lillaahi ta'alaa."
Artinya:
"Saya niat sholat witir satu rakaat menghadap qiblat menjadi (ma'muman / imaman) karena Allah ta'alaa.
Niat sholat witir 3 rakaat 1 kali salam
Berikut ini bacaan niat sholat witir dengan 3 rakaat yang diikuti dengan 1 kali salam.
"Ushallii sunnatal witri tsalaasa roka'aatin mustaqbilal qiblati adaa'an (ma'muman/imaman) lillaahi ta'alaa."
Artinya :
"Saya berniat shalat witir tiga rakaat menghadap kiblat menjadi (ma'muman/imaman) karena Allah ta'alaa".
Demikian baacan niat sholat tarawih dan witir lengkap. Pilih salah satu dalam kurung. Bila sholat sebagai makmum pilih 'ma'muman'. Jika menjadi imam, pakai kata 'imaman'.
Niat sholat tarawih berjamaah
Ibadah sholat tarawih akan mendatangkan manfaat yang lebih besar jika dijalankan secara berjamaah atau berjemaah. Karena itu tak ada salahnya jika Anda juga mempelajari bacaan niat sholat tarawih berjamaah.
Di bawah ini kami tampilkan bacaan niat sholat tarawih yan dijalankan berjamaah.
USHOLLII SUNNATAT-TAROOWIIHI ROK'ATAINI MUSTAQBILAL QIBLATI MA'MUUMAN LILLAAHI TA'ALAA.
Artinya :
"Saya niat sholat sunnah tarawih dua raka'at menghadap kiblat sebagai makmum karena Allah Ta'ala."
Niat sholat tarawih sebagai imam
Bila Anda ditunjuk menjadi imam sholat saat tarawih, berikut ini bacaan niat sholat tarawih yang bisa Anda amalkan.
USHOLLII SUNNATAT-TAROOWIIHI ROK'ATAINI MUSTAQBILAL QIBLATI IMAAMAN LILLAAHI TA'ALAA.
Artinya :
"Saya niat sholat sunnah tarawih dua raka'at menghadap kiblat sebagai imam karena Allah Ta'ala."
Demikian bacaan niat sholat tarawih berjamaah sebagai makmum atau imam.
Niat sholat tarawih dan tata caranya
Walaupun jumlah rakaat sholat tarawih berbeda, namun pelaksanaannya sama. Sholat tarawih 11 rakaat maupun 23 rakaat sama-sama dikerjakan setiap 2 rakaat dan diakhiri dengan salam. Karena itu niat sholat tarawih berapa rakaat pun sama.
Sementara tata cara sholatnya sama saja dengan ibadah sholat sunnah lainnya. Sholat witir bisa dikerjakan langsung setelah tarawih atau dilakukan setelah mengerjakan sholat sunnah lain, misalnya sholat tahajud dan hajat.
Demikian panduan mengenai bacaan niat sholat tarawih, witir, beserta tata cara melakukan ibadah sholatnya. Semoga memberikan ilmu dan manfaat bagi Anda. Selamat menjalankan ibadah sunnah di bulan Ramadan.
Doa Setelah Sholat Tarawih
1. Asyhadu alla ilaha illa Allah
(aku bersaksi bahwa tiada Tuhan yang disembah melainkan Allah).
2. Astaghfirullah (aku mohon ampun kepada Allah)
3. Allahumma inna as alukal jannata wa a’udzubika minan naar
(Wahai Tuhanku. sesungguhnya aku memohon surga kepadaMu dan aku berlindung kepadaMu dari siksa neraka)
(Nomer : 1,2 dan 3 dibaca ulang 3X dan diikuti oleh jamaah)
4. Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu anna Yaa Kariim– (dibaca 3x dan diikuti oleh jamaah)
(Ya Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf yang menyukai permintaan maaf, maafkanlah aku Yang Maha Mulia)
5. Kemudian dilanjutkan bacaan doa yang diamini oleh jamaah (jangan lupa sebelumnya baca sholawat Nabi, misal “Allahumma sholi ‘ala Muhammad wa ‘ala ali Muhammad“) doanya sebagai berikut :
Dengan nama Allah, Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang
Ya Allah, jadikanlah kami orang-orang yang sempurna imannya, yang melaksanakan kewajiban-kewajiban terhadap-Mu, yang memelihara shalat, yang mengeluarkan zakat, yang mencari apa yang ada di sisi-Mu, yang mengharapkan ampunan-Mu, yang berpegang pada petunjuk, yang berpaling dari kebatilan, yang zuhud di dunia, yang menyenangi akherat , yang ridha dengan ketentuan, yang ber¬syukur atas nikmat yang diberikan, yang sabar atas segala musibah, yang berada di bawah panji-panji junjungan kami, Nabi Muhammad, pada hari kiamat, sampai kepada telaga (yakni telaga Nabi Muhammad) yang masuk ke dalam surga, yang duduk di atas dipan kemuliaan, yang menikah de¬ngan para bidadari, yang mengenakan berbagai sutra ,yang makan makanan surga, yang minum susu dan madu yang murni dengan gelas, cangkir, dan cawan bersama orang-orang yang Engkau beri nikmat dari para nabi, shiddiqin, syuhada dan orang-orang shalih. Mereka itulah teman yang terbaik. Itulah keutamaan (anugerah) dari Allah, dan cukuplah bahwa Allah Maha Mengetahui. Ya Allah, jadikanlah kami pada malam yang mulia dan diberkahi ini tergolong orang-orang yang bahagia dan diterima amalnya, dan janganlah Engkau jadikan kami tergolong orang-orang yang celaka dan ditolak amalnya, Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam.
————————————–
Doa Setelah Sholat Witir
6. Subhanal malikil qudduus
(Maha suci Tuhan Yang Merajai lagi Maha Suci)
7. Subbuhun quddusun rabbunaa wa rabbul malaa-ikati warruuh
(Maha Suci lagi Quddus Tuhan Kami, Tuhan para Malaikat, dan Malaikat jibril)
(Nomer 6 dan 7 dibaca ulang 3X dan diikuti oleh jamaah)
8. Subhanallah walhamdu lillah wa laa ilaha illallah wallahu akbar, wa Laa haula wa laa quwwata illa billah. – dibaca 3X dan diikuti oleh jamaah
(Maha Suci Allah, segenap puji bagi Allah, tiada Tuhan melainkan Allah dan Allah adalah Maha Besar.dan Tiada daya dan tiada kekuatan, melainkan dengan pertolongan Allah)
9. Kemudian dilanjutkan dengan membaca Doa Sholat Witir dan diamini oleh jamaah, (jangan lupa sebelumnya baca sholawat Nabi, misal “Allahumma sholi ‘ala Muhammad wa ‘ala ali Muhammad“) doanya sebagai berikut :
“Wahai Allah! Sesungguhnya kami memohon kepada-Mu iman yang tetap, kami memohon kepada-Mu hati yang khusyu’, kami memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, kami memohon kepada-Mu keyakinan yang benar, kami memohon kepada-Mu amal yang shaleh, kami memohon kepada-Mu agama yang lurus, kami memohon kepada-Mu kebaikan yang banyak, kami memohon kepada-Mu ampunan dan afiat, kami memohon kepada-Mu kesehatan yang sempurna, kami memohon kepada-Mu syukur atas kesehatan, dan kami memohon kepada-Mu terkaya dari semua manusia. Wahai Allah, Tuhan kami! Terimalah dari kami shalat kami, puasa kami, shalat malam kami, kekhusyu’an kami, kerendahan hati kami, ibadah kami, Sempurnakanlah kelalaian (kekurangan) kami, wahai Allah, wahai Allah, wahai Allah, wahai Zat Yang Paling Penyayang di antara para penyayang, Semoga rahmat Allah tercurahkan kepada sebaik-baik makhluk-Nya, Muhammad, keluarga dan sahabatnya semua, dan segala puji milik Allah, Tuhan semesta alam”
Yanis
Berbagai Sumber