Bandung, Beritainspiratif.com - Pemerintah Kota Bandung sudah menyelesaikan pengerjaan penataan pedagang kaki lima (PKL) Cikapundung Barat yang berada di kawasan Asia Afrika, Kota Bandung.

Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan, suasana baru bagi PKL Cikapundung Barat ini, rencananya akan segera diresmikan Pemkot Bandung pada akhir pekan mendatang.

"Insya Allah malam Minggu ini kita launching. Kita pun terus persiapan untuk itu, mudah-mudahan sesuai rencana," kata Yana di Aryaduta Hotel, Jalan Sumatera, Kota Bandung Jumat (24/1/2020).

Yana mengatakan, sekarang ini Pemkot Bandung tengah mematangkan persiapan. Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Bandung terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait.

"Saya kira koordinasi terus dilakukan dengan berbagai pihak ya, termasuk dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung untuk parkirnya," ucapnya.

Dengan penataan yang dilakukan, diharapkan jumlah pengunjung akan lebih baik. Ujungnya pendapatan semua para pedagang pun bakal jauh lebih meningkat.

"Saat ini tinggal bagaimana kita mendorong dan mempromosikan meraka agar omset yang didapat jauh lebih baik. Mudah-mudahan ya, karena ini (penataannya) kan sudah jauh lebih baik," katanya.

(Mugni)