Jakarta, Beritainspiratif.com – Indonesian Idol sebagai ajang pencarian bakat dan idola di bidang tarik suara berakhir sudah. Indonesian Idol ini telah menjadi acara realitas terbesar di Indonesia, dan  telah melahirkan Pemenang pertama Indonesian Idol ke-10 yang diraih oleh peserta dari Medan Lyodra Margaretha Ginting , Selasa (3/3/2020) dini hari.

Berdasarkan hasil voting penoton yang diakumulasikan, Lyodra berhasil mengalahkan Tiara Anugrah. Kepiawaian Lyodra dalam bernyanyi membuat ia dijuluki The Diva oleh para juri Indonesian Idol.

Dikutip dari Tribunnews.com, Rekor pertama kalinya dalam sejarah Indonesian Idol, adalah pada babak Top 3 gelar juara seluruhnya diperebutkan oleh tiga wanita, yakni  Tiara Anugrah, Lyodra Ginting dan Ziva Magnolya. Namun sayang, langkah Ziva di Indonesian Idol harus terhenti di babak Top 3.

Rekor kedua dalam musim ini adalah Lyodra menjadi pemenang pertama termuda dalam usia 16 tahun.

Hadiah Pemenang

Lyodra berhasil meraih uang tunai sebesar Rp 150 juta. Ia juga mendapatkan satu unit mobil New Nissan Livina.

Sedangkan Tiara yang menjadi juara kedua mendapatkan uang tunai Rp 100 juta dan satu unit mobil New Nissan Livina.

Ziva Magnolya yang menyabet gelar Juara 3 mendapatkan uang tunai Rp 50 juta.

Sementara itu, para kontestan di posisi 4 hingga 15 besar mendapatkan paket uang tunai.

Dikutip dari Wikipedia, Lyodra mulai mengikuti kompetisi bernyanyi tingkat nasional melalui ajang Kirana Semen 2014.

Selanjutnya, ia juga mengikuti ajang pencarian bakat Indonesia Mencari Bakat (IMB) 4.

Ia menjadi finalis yang masuk ke dalam 6 besar.

Masih di tahun yang sama, Lyodra menjadi anggota sebuah proyek yang diadakan oleh komposer ternama Indonesia Erwin Gutawa yang diberi nama 'Di Atas Rata-Rata'.

Semenjak itu, Lyodra mulai tampil dalam berbagai acara nasional.

Pada 2 April 2016, tim 'Di Atas Rata-Rata' mengadakan konser bersama Erwin Gutawa dan Gita Gutawa.

Dalam acara musik Java Jazz Festival 2016, Lyodra juga menjadi salah satu pengisi acara.

Lalu pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2016, Lyodra dan tim 'Di Atas Rata-rata' tampil menjadi pengisi acara di Istana Merdeka, Jakarta.

Tahun selanjutnya, Lyodra mulai menapaki jejak di dunia internasional.

Ia mengikuti lomba Festival Sanremo Junior 2017 di Kota Sanremo, Italia.

Acara yang diselenggarakan pada tanggal 3 Mei 2017 tersebut, Lyodra membawakan lagu Dear Dream ciptaan Gita Gutawa, yang diterjemahkan dari lagu asli berbahasa Indonesia berjudul 'Janji untuk Mimpi'. Lagu ini berhasil membawa Lyodra menjadi juara pertama.

Lyodra membuktikan bakatnya dengan mengalahkan 22 peserta dari 18 negara.

Pada tahun 2019, Lyodra kembali mengikuti ajang pencarian bakat, Indonesian Idol.

Saat audisi, Lyodra berhasil memukau para juri dengan membawakan lagu milik Lady Gaga yang berjudul I'll Never Love Again.

Lyodra berhasil mendapatkan 4 dari 5 yes yakni, Maia Estianty, Bunga Citra Lestari, Anang Hermansyah dan Judika memberikan yes untuk penampilan Lyodra.

Ari Lasso menjadi satu-satunya juri yang memberikan no, menurut Ari penampilan Lyodra terlalu 'festival'.

Result and Reunion kemarin malam dibuka oleh kolaborasi Tiara dan Lyodra yang menyanyikan lagu Don't Give Up on Me.

Dilanjutkan kolaborasi spektakuler mereka dengan NOAH membawakan lagu Jalani Mimpi.

Seusai berkolaborasi, Ariel NOAH sempat memuji kepiawaian Tiara dan Lyodra dalam bernyanyi.

Menurut Ariel, Tiara dan Lyodra sangat profesional.

Hal itu diketahui Ariel saat mereka latihan beberapa waktu lalu.

Ariel memuji Tiara dan Lyodra sangat kreatif.

"Menurut kita (NOAH) kreatif mereka sudah nggak diragukan lagi," tutur Ariel NOAH.

Senada dengan Ariel, para juri juga merasa jika Tiara dan Lyodra sudah siap untuk bersaing di industri musik Indonesia.

Di Result and Reunion, Tiara menyanyikan lagu Celine Dion yang berjudul I Surrender.

Sementara itu, Lyodra membawakan lagu And I'm Telling You (I'm Not Go) yang dipopulerkan Jennifer Holliday.

Penampilan Lyodra selama berada di Spektakuler Indonesian Idol telah mendapatkan 18 standing ovation.

Tak heran jika Lyodra mendapatkan judulan The Next Diva.

Sementara itu, selama 17 episode Tiara berhasil mendapatkan 14 kali standing ovation dari para juri.

Kemampuan Tiara dalam bernyanyi mendapat julukan Penyanyi Masa Depan Indonesia. ***

sumber: Tribunnews.com