Bandung, Beritainspiratif.com - Rektor ke-7 Universitas Padjadjaran Prof. Yuyun Wirasasmita berpulang pada usia 89 tahun, Minggu (13/12/2020) pukul 04.37 WIB. Kiprah Prof. Yuyun telah banyak memberikan kontribusi bagi kemajuan Unpad hingga saat ini.

Prof Rina Indiastuti

Rektor Universitas PadjadjaranProf Rina Indiastuti mengatakan, almarhum Prof. Yuyun bukan hanya seorang pimpinan di Unpad, tetapi sebagai guru yang banyak memberikan suri tauladan bagi generasi di bawahnya.

“Beliau itu kalau sama mahasiswa begitu total. Beliau mencontohkan kita bagaimana mendidik orang bagaimana bekerja (harus) betul-betul punya kontribusi,” kenang Rektor saat ditemui usai upacara pelepasan almarhum Prof. Yuyun Wirasasmita di Masjid Aljihad Unpad, Jalan Dipati Ukur No. 35, Bandung, Minggu (13/12/2020).

Baca Juga:Rektor-ke-7-unpad-prof-yuyun-wirasasmita-tutup-usia

Almarhum Prof. Yuyun merupakan Rektor ke-7 Unpad periode 1982-1990. Selain itu, ahli ekonomi koperasi ini juga pernah dua kali menjabat sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (dulu Fakultas Ekonomi) Unpad pada kurun 1964-1968 dan 1977-1982.

Meski banyak menduduki jabatan struktural di lingkungan Unpad, Prof. Yuyun tetap aktif menghasilkan beragam karya ilmiah, Tidak kurang dari 175 karya ilmiah sudah dihasilkan. Karya ilmiah Prof. Yuyun Wirasasmita, tidak hanya menjadi referensi ilmiah mahasiswa ekonomi, tetapi juga bagi mahasiswa dari bidang keilmuan lain maupun bagi para pengelola pendidikan tinggi.

Bahkan, lanjut Rektor, hingga akhir hayatnya, Prof. Yuyun Wirasasmita masih gigih untuk menulis buku. Di tengah perjuangannya melawan sakit, Prof. Yuyun masih antusias untuk diajak berdiskusi mengenai bidang ekonomi maupun bidang lainnya.

“Pesan beliau terakhir pada saya, ‘tolong inovasi itu ditumbuhkan di Unpad. Dengan inovasi maka Unpad akan maju’,” kata Rektor.

Prof. Tri Hanggono Achmad

Rektor ke-11 Unpad Prof. Tri Hanggono Achmad juga memiliki kenangan akan sosok almarhum Prof. Yuyun Wirasasmita. Hal yang menonjol dari almarhum adalah prinsip akademiknya. Prof. Yuyun selalu mengingatkan akademisi untuk bisa mengimplementasikan ilmu sehingga lebih bermanfaat.

“Salah satunya beliau pernah mendorong Unpad untuk memiliki kawasan sains dan teknologi (KST). Alhamdulillah, akhirnya kita punya KST,” kata Prof. Tri.

Selain itu, kepemimpinan akademik Prof. Yuyun juga patut menjadi contoh bagi generasi selanjutnya. Menurut Prof. Tri, wujud kepemimpinan akademik dari Prof. Yuyun adalah memiliki kepedulian yang kuat bahwa akademisi harus bisa memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat.

Prof. Ganjar Kurnia

Rektor ke-10 Unpad Prof. Ganjar Kurnia mengatakan, almarhum Prof. Yuyun Wirasasmita memiliki kemampuan manajerial yang kuat. Ini terlihat dari banyak jabatan struktural yang sudah dijalani Prof. Yuyun selama mendedikasikan diri di Unpad.

“Dari sisi fisik, beliaulah yang memulai kepindahan Unpad ke Jatinangor. Dari sisi kelembagaan, saya kira penataan utama dari Unpad salah satunya dihasilkan dari Prof. Yuyun,” ujar Prof. Ganjar.

Dilansir di laman resmi Unpad, upacara pelepasan almarhum Prof. Yuyun Wirasasmita dihadiri oleh sejumlah kerabat, pimpinan, dan seluruh keluarga besar Unpad. Usai pelepasan, almarhum langsung dikebumikan di pemakaman keluarga di Ciwideuy. Selamat jalan Prof. Yuyun Wirasasmita.

Yanis

Baca Juga:

1. Program Sedekah100, Solusi Masalah Anda Dengan Cara Berbagi

2. Pelayanan Umroh Terbaik dari PT. Albadriyah Wisata

3. Rumah-murah-Rp200-juta-dekat-gor-persib-GBLA dan Stasiun Kereta Cepat Tegalluar