Bandung, Beritainspiratif.com - Ribuan Dosen dan Tenaga Kependidikan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), menjalani vaksinasi Covid-19 gelombang ketiga. Sebelumnya pada gelombang satu dan dua, vaksinasi dilaksanakan terhadap Rektor dan seluruh Wakil Rektor serta para dosen (guru besar) berusia lebih dari 60 tahun atau kelompok lanjut usia (lansia).

Kegiatan vaksinasi gelombang ketiga dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama diselenggarakan pada tanggal 5 - 7 April 2021 dan tahap kedua tanggal 3 - 5 Mei 2021.

Tujuannya mengurangi penularan Covid-19, menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat Covid-19, mencapai kekebalan kelompok di masyarakat dan melindungi masyarakat dari Covid-19 agar tetap produktif secara sosial dan ekonomi.

Baca Juga: Lantik ICMI Kota Bandung, Oded Ajak Cendekiawan Aktif Tangkal Radikalisme

Kepala Humas UPI Prof. Dr. Deni Darmawan mengatakan target vaksinasi gelombang ketiga, sebanyak 2.242 orang di kampus Bumi Siliwang, UPI kampus Cibiru dan UPI kampus Purwakarta.

"Pada kegiatan vaksinasi gelombang tiga ini, ada tambahan vaksinasi untuk 500 orang yang memiliki profesi kesenian se Bandung Raya, " katanya usai mengikuti vaksinasi di gedung Gymnasium UPI jalan Setiabudhi kota Bandung, Senin (5/4/2021).

Prof. Deni membenarkan kegiatan vaksinasi bagi seluruh civitas akademika UPI, merupakan persiapan jelang pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT), sesuai Surat Keputusan Bersama (SKB) Empat Menteri tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran pada Semester Genap Tahun Ajaran dan Tahun Akademik 2020/2021 di Masa Pandemi Covid-19.

"Penyelenggaraan vaksinasi Covid-19 ini dikoordinasikan oleh Unit Pelaksana Teknis Piliklinik UPI, bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jabar dan Kota Bandung serta RSUD Al Ihsan Provinsi Jabar.

(Ida)

Baca Juga: Rumah-murah-Rp200-juta-dekat-gor-persib-GBLA dan Stasiun Kereta Cepat Tegalluar