Bandung, Beritainspiratif.com - Pelatih Robert Alberts berencana membawa 21 pemain untuk menghadapi Persita Tangerang di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Kabupaten Bekasi, Sabtu 11 September 2021. Geoffrey Castillion dan Supardi Nasir kemungkinan besar masuk dalam daftar pemain yang diboyong.

Pelatih asal Belanda tersebut menjelaskan, sebelumnya Castillion dan Supardi terpaksa absen di laga pekan pertama Liga 1 2021/2022. Castillion mengalami gangguan kesehatan dan Supardi tengah memulihkan lebugarannya sehingga tidak di bawa ke Tangerang.

"Kami akan membawa 21 pemain. Sebelumnya kami hanya membawa 19 pemain. Tapi sekarang Geoffrey sudah kembali dan Supardi juga. Jadi ada tambahan dua pemain," kata Robert.

Baca Juga: Kota Bandung Akan Bangun 12 Trayek BRT dengan Dukungan World Bank

Sebelumnya Persib saat menghadapi Barito Putera membawa 19 pemain yakni:

Penjaga gawang: M Natshir, Aqil Savik, I Made Wirawan

Belakang: Victor Igbonefo, Achmad Jufriyamto, Nick Kuipers, Bayu Fiqri, Ardi Idrus, Mario Jardel.

Gelandang: Mohammed Rashid, Marc Klok, Dedi Kusnandar, Erwin Ramdani, Febri Hariyadi, Beckham Putra Nugraha, Esteban Vizcarra.

Penyerang: Wander Luiz, Frest Butuan, Ezra Walian

Robert mengaku belum bisa memastikan pemain lain yang akan dibawa selain Supardi dan Castillion. Sebab, beberapa pemain baru akan menjalani vaksin Covid-19 dosis kedua pada Jumat 10 September 2021.

"Yang lainnya baru akan mendapat vaksin dosis kedua di hari Jumat dan kami juga pergi di hari Jumat. Jadi mereka belum siap untuk ikut," jelasnya.*** [Persib.co.id]

(Yanis)

Baca Juga:

Pemerintah Luncurkan Program Bantuan Tunai Untuk PKL dan Warung Rp1,2 Juta

Inilah Manfaat Lain Aplikasi Peduli Lindungi, Selain Unduh Sertifikat Vaksin

Kota Bandung Zona Kuning: Tempat Wisata, Olahraga, Saung Udjo Direlaksasi

5 Anggota Bhayangkari Polres Tabanan Turutserta Sebagai Vaksinator Covid-19