Cirebon, Beritainspiratif.com - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Sudrajat-Syaikhu (Asyik) menargetkan meraup suara banyak dari Pantura pada Pilgub Jabar 27 Juni 2018 mendatang.
Hal ini dikatakan calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Syaikhu saat deklarasi relawan Sahabat Asyik Kota dan Kabupaten Cirebon di Kota Cirebon, Jumat (30/3).
Menurut Wakil Wali Kota Bekasi ini dari delapan kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat hanya dirinya yang berasal dari Pantura. Karena itu ia dapat meraih meraup banyak suara dari pantura.
" Satu-satunya calon dari Pantura saya saja, sementara yang lain itu dari Priangan nah sehingga Pantura ini yang menjadi lumbung suara dari pasangan Asik," kata Asyik.
Selain Pantura, beberapa daerah yang memang selama ini memberikan support terhadap kemenangan PKS dan Gerindra di mana kader kedua partai itu menjadi pimpinan dewan atau kepala daerah diharapkan akan menjadi lumbung suara bagi pasangan Asyik.
" Termasuk di daerah Priangan Bandung, Kabupaten Bandung dan Garut dan pungkasnya.(Yones)