Cirebon, Beritainspiratif.com --Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Cirebon, Selly Andriany Gantina berharap dengan bertambahnya usia Kabupaten Cirebon akan menjadi kabupaten yang lebih maju dalam segala bidang.
Hal ini diungkapkan politisi PDI Perjuangan usai menghadiri rapat Paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Cirebon, Senin (2/4).
" Semoga Cirebon bisa mengulang kembali kejayaannya seperti tahun 1482 di mana Cirebon menjadi pusat peradaban dan perniagaan terbesar di Indonesia," tuturnya.
Menurutnya hari jadi Kabupaten Cirebon menjadi momentum bagi seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun Kabupaten Cirebon ke arah yang lebih baik sehingga cita-cita, visi dan misi mensejahterkan masyarakat terwujud.
" Saya mengajak semua mulai dari eksekutif, legislatif, cendikiawan, tokoh masyarakat dan lainnya, mari kita sama-sama bergotong-royong membangun Kabupaten Cirebon," ucap Selly.
Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, Mustofa mengucapkan selamat hari jadi Kabupaten Cirebon ke-536, semoga sinergisitas dalam penyelenggaraan pemerintahan antara legislatif dan eksekutif bisa terus dijaga dan ditingkatkan demi mewujudkan masyarakat Kabupaten Cirebon yang sejahtera.
"Di momen ini bisa menjadi introspeksi dan evaluasi bagi Pemkab dalam menentukan arah kebijakannya," bebernya.
Mustofa berharap Pemkab Cirebon dapat meningkatkan pembangunan fisik, mental dan ekonomi dengan lebih memprioritaskan kebijakan-kebijakan yang pro rakyat.
Yones