Cirebon, Beritainspiratif.com - Kandidat Walikota Cirebon, Bamunas Setiawan Budiman mengatakan Kota Cirebon merupakan kota yang memiliki banyak potensi. Namun, potensi tersebut belum sepenuhnya dikelola untuk kepentingan masyarakat.
Salah satunya potensi yang ada di Kota Cirebon dan belum dikelola dengan baik yaitu sektor pariwisata. Dengan berbagai objek wisata mulai wisata religi, sejarah, kuliner dan batik Kota Cirebon sebenarnya bisa dijadikan kota tujuan.
" Dengan melihat potensi wisata yang ada di Kota Cirebon, jika dikemas dengan baik Kota Cirebon dapat menjadi kota tujuan bukan kota transit," kata Oki sapaan Bamunas Setiawan Budiman, Minggu (15/4).
Menurut Oki, dengan memiliki 70 situs, keraton dan destinasi wisata lainnya, sudah seharusnya Kota Cirebon menjadi kota tujuan.
" Ini yang harus kita rubah, Kota Cirebon bukan lagi sebagai kota transit tapi Kota Cirebon harus menjadi kota tujuan," tegas Oki.
Namun untuk mencapai tujuan tersebut, kesiapan sumber daya manusia yang mumpuni diperlukan. Dia mengatakan bahwa pariwisata adalah produk yang tidak akan terjadi bila market tidak bertemu dengan pembeli.
" Yang mengantarkan pembeli kepada market tidak lain adalah sumber daya manusia," jelas Oki.
Karena itu, jika terpilih nanti memimpin Kota Cirebon, kandidat nomor urut 1 ini berjanji akan meningkatkan sumber daya manusia di bidang pariwisata. (Yones)