Bandung, Beritainspiratif.com - Indonesia adalah negara yang kaya akan sumberdaya hasil alam. Salahsatunya adalah Rotan. Sebagai salah satu negara yang memiliki hutan hujan tropis, tidak mengherankan jika Indonesia bisa memproduksi banyak sekali rotan khususnya daerah di pulau Kalimantan dan Pulau Sulawesi. Indonesia adalah salah satu eksportir rotan terbanyak di dunia. Bayangklan saja, Indonesia menyuplai hingga 85% kebutuhan rotan di dunia. Daerah-daerah yang menghasilkan rotan terbesar di Indonesia.

Seperti yang tercatat dalam mebelrotan123.com, ada beberapa daerah khususnya Jawa yang sangat potensial sebagai sentra produksi rotan di Indonesia.

•Jepara

Jepara lebih dikenal sebagai kota ukir, namun selain itu, ternyata jepara juga memiliki jenis usaha lainnya yaitu Kerajinan Rotan terbesar se-Indonesia. Sentra kerajinan Rotan di daerah Jepara ini berada di Desa Teluk Wetan dan Sidigede Kecamatan bisa.

Desa Teluk Wetan daerah jepara menjadi sentra kerajinan rotansudah  sejak tahun 1970 dimana pada saat itu pemerintah Jepara juga belum meresmikan Teluk Wetan sebagai daerah kerajinan rotan. 20 tahun berlalu hingga tahun 1990, akhirnya pemerintah Jepara meresmikan Teluk Wetan sebagai sentra kerajinan rotan resmi yang menjadikan mulai saat itu, mencapai 90% pekerjaan masyarakat Desa Teluk Wetan adalah sebagai pengrajin rotan.

Letak Desa Telukwetan memang cukup jauh dari Pusat Kota Jepara yaitu 38 km sebelah selatannya yang dipit oleh beberapa Desa lainnya seperti Desa Bandungrejo, Brantak Sekarjati, Manyargading, Sidigede dan Desa Kalipucang Wetan.

•Daerah Cirebon

Kota Cirebon adalah sentra kerajinan yang merupakan pusat kerajinan rotan terbesar daripada kota lainnya yang tersebar ke beberapa kecepatan Kota Cirebon dan salah satu yang paling banyak dikenal orang adalah Kecamatan Weru yang dikhususkan pada Desa Tegalwangi. Tidak heran, sekarang Tegalwangi menjadi sebuah desa incaran para masyarakat bahkan orang asing untuk dijadikan sebagai tempat berkunjung dengan 1 tujuan yaitu melihat atau juga memesan furniture unik tersebut.

•Daerah Sukoharjo

Di daerah Sukoharjo tepatnya di Desa Trangsang terkenal dengan sentra kerajinan rotannya. Bahkan desa ini juga dapat merabah menjadi kampung wisata dimana para pengunjung dapat melihat langsung kerajinan rotan yang ada disana, melihat proses pembuatan dari awal hingga akhir, atau juga dapat memesan atau membeli hasil produk disana seperti furniture atau juga benda-benda lainnya.

•Daerah Aceh

Aceh merupakan salah satu daerah penghasil rotan terbesar di Indonesia. Daerah potensial penghasil rotan di Aceh adalah kawasan barat Aceh, termasuk Nagan Raya, Aceh Barat, Singkil, Subulussalam, dan Aceh Barat Daya, dan Aceh Selatan.

(Kaka)

Foto: matanurani.com