Bekasi, Beritainspiratif.com-Puluhan ribu pendukung pasangan Cagub dan Cawagub Jabar no urut 3, Sudrajat - Ahmad Syaikhu berkumpul menggelar kampanye rapat umum.

Uniknya kampanye dikemas dalam acara doa bersama, di Lapangan Multiguna Kota Bekasi, Minggu (29/04).

Di tengah terik yang menyengat, banyak mata yang basah, ketika cawagub Ahmad Syaikhu memimpin doa bersama.

Doa yang menggetarkan para kader dan simpatisan pendukung pasangan Asyik yang rela berkotor-kotor karena lapangan yang becek setelah terguyur hujan.

Setelah doa bersama dilanjutkan orasi Calon Gubernur Sudrajat.

"Kita saksikan bersama, bahwa awan menaungi kita saat Ahmad Syaikhu mengumandangkan doa." ucap Calon Gubernur Jawa Barat no urut 3, Sudrajat membuka orasinya.

Didepan ribuan kader dan simpatisan pendukungnya, Sudrajat mengatakan siap berjibaku dan memperjuangkan nasib rakyat Jawa Barat.

"Kami siap membuat perut rakyat Jawa Barat jadi "baluncir" (tidak kelaparan.red), dengan membasmi kemiskinan, menanggung kesehatan dan pendidikan rakyat Jawa Barat.

Juga Asyikpreneur dengan menciptakan 300 ribu usaha baru. " papar Sudrajat.

Sementara itu Presiden PKS Sohibul Iman sebagai jurkam menyatakan, untuk menang pilgub Jabar harus meraih 7 juta suara.

 

"Untuk memenangkan kita masing-masing yang hadir ajak minimal 500. Siap ya?" kata Sohibul menyemangati para pendukung Asyik.

Sohibul menilai pasangan Sudrajat-Syaikhu merupakan pasangan yang punya kemampuan untuk memimpin Jawa Barat melanjutkan prestasi Gubernur Jawa Barat dua periode Ahmad Heryawan yang akan segera berakhir masa jabatannya.

Tampak hadir sebagai jurkam dan menyampaikan orasinya Ketua DPW PKS Jabar Nur Supriyanto, Ketua DPD Gerindra Jabar Mulyadi, perwakilan dari PAN, PBB, Partai Idaman dan tokoh PPP. (Kaka)