- Ragam
- 04 Dec 2024
Bandung, Beritainspiratif.com - Kelembaban udara 46% - 88% di wilayah bagian barat tidak mendukung pertumbuhan awan hujan di Jawa Barat serta Bandung dan sekitarnya.
Namun pada sore hari berpeluang hujan ringan untuk Bandung tengah, sedangkan Bandung Utara, Bandung Selatan, Bandung Timur dan Bandung Barat pada umumnya cerah berawan pada pagi hingga dini hari.
Suhu udara berkisar 19,4°C hingga 30,6°C, angin bergerak dari arah tenggara dengan kecepatan 04 - 17 km/jam.
Gelombang perairan sebelah selatan Jawa antara 2,00 meter - 3,00 meter sedangkan sebelah utara Jawa antara 0,00 meter - 0,50 meter.
(Kaka)
Sumber: BMKG Bandung
https://m.facebook.com