Ikan Bakar Wiroto Pekalongan Nikmatnya Bersama Ombak Pantai



Pekalongan, Beritainspiratif.com - Saat perjalanan darat dari Bandung ke Semarang setelah keluar tol Brebes Exit dengan jarak tempuh 2 jam sampailah siang hari di pekalongan dan kamipun sempatkan diri untuk mencari sebuah destinasi kuliner Pekalongan di pinggir Pantai Sari, namanya Pondok Ikan Bakar Wiroto, Kamis, (30/8/2018).

Info tersebut kami dapatkan melalui searching google, dan bertanya tanya kepada warga yang kami lintasi.

Hampir setiap warga yang kami tanyakan mereka mengenal pondok ikan wiroto, meskipun sedikit banyak belokan tapi nyampai juga, karena kami punya keyakinan bahwa di setiap sudut pantai yang memiliki pelabuhan/laut pasti ada ikan bakar yang enak.

Dari pantauan Beritainspiratif.com Lokasi Pantai Sari tak sulit untuk dicari

lokasinya tak jauh dari jalur utama menuju Semarang. Sehingga sedikit berbelok ke kiri menuju pantai tak akan memakan waktu lama.

Begitu memasuki bibir pantai, tepatnya di jalan beraspal yang agak tergenang air laut, kami langsung melihat sebuah bangunan bercat merah yang persis menghadap Laut Jawa. Deburan ombak dan tiupan angin laut begitu terdengar.

Terlihat dengan jelas tulisan di bangunan berwarna merah Pondok Ikan Bakar Wiroto. Tulisan berwarna kuning yang kontras dengan cat merah yang dominan di rumah makan berlantai dua.

Di lokasi ini kita bisa duduk di ruang lesehan yang diperuntukkan bagi belasan orang dan ada juga di lantai atas, namun kami memilih meja dengan bangku lesehan sehingga bisa menikmati pantai.

Ikan yang ditawarkan pun beragam dan bisa memilih ikan dengan berat yang diinginkan.

Kami memilih ikan jambal dan kangkung cah dilengkapi lalapan dan beragam jenis sambal. Beragam? Iya, ada sambal terasi, sambal cabai hijau, sambal mangga, dan sambal bawang.

Tidak berapa lama ikan pun matang dan kamipun melahapnya dengan irama musik deburan ombak pantai, seakan mendorong kenikmatan rasa ikan bakar.

Pondok Ikan Bakar Wiroto ini juga sempat dikunjungi sejumlah artis ternama, dan bisa dilihat di dinding ruangan makan seperti Indra Bekti dan banyak lagi, selain itu tersedia juga terasi juwono dengan harga Rp75 ribu per kg.

Yanis

Berita Terkait