DLHK Kota Bandung Gelar Gathering Bersama Balad Kang Pisman



Bandung, Beritainspiratif.com - Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Bandung menggelar Gathering Balad Kang Pisman yang diikuti oleh lebih dari 80 peserta terdiri dari para Ketua RW dan Pengurus wilayah di lingkungan masing-masing yang telah melaksanakan dan mendukung Program Pengelolaan sampah Kang Pisman (Kurangi, Pisahkan dan Manfaatkan)

Peserta Gathering yang berasal dari 8 Kelurahan di Kota Bandung ini dilepas oleh Kabid Kebersihan DLHK Kota Bandung Sofyan di Pusdai Jl. Supratman Bandung, Selasa, (8/1/2019).

Dari pantauan beritainspiratif.com para peserta berangkat menggunakan 16 kendaraan Jeep dari Komunitas Land Rover Club Bandung (LRCB) Bandung dimana setiap kendaraan diisi dengan 7 orang peserta.

Peserta Gathering berangkat menuju Cikole melalui Jalan Sersan Bajuri menyusuri lintasan off road dengan medan yang terjal, berbukit, berkubang dan bebatuan yang penuh tantangan dan menguji adrenalin peserta, serta harus beberapa kali berhenti untuk konsolidasi kendaraan dan menikmati suasana alam yang masih asri.

Kawasan yang sebagian besar merupakan milik perhutani tersebut ditempuh dengan mencapai perjalanan hingga mencapai 3 jam untuk tiba di Cikole.

Menurut Awang, salah satu pengemudi Land Rover yang telah lebih dari 20 tahun bergelut dengan dunia off road menyampaikan, bahwa diperlukan keahlian khusus untuk dapat membawa kendaraan dengan medan seperti ini antara lain skill dan sikil (kaki), ujar Awang.

Awang pun memberikan keterangan lokasi yang ada disepanjang perjalanan antara lain nyawang Bandung, Taman Wisata Cikahuripan, Imah kunti, dan Jayagiri hingga terciptanya lagu "Melati Dari Jayagiri" di kawasan ini oleh Iwan Abdurahman bersama Bimbo.

Sesampainya di Cikole peserta beristirahat untuk makan siang dan berendam di Kolam renang air panas Ciater.

Perjalanan dilanjutkan menuju ke rumah makan Sindang Reret Lembang untuk mengikuti acara kebersamaan dengan suguhan musik dan hiburan lainnya yang menampilkan kebolehan dalam menyanyi dari para Lurah, Ketua RW pengurus lainnya dan tidak ketinggalan penampilan dari DLHK kota Bandung.

Lurah Sukamiskin Farida Agustini, S.Pd. MN yang turut hadir dalam Gathering ini bersama dengan para Ketua RW nya, menyampaikan "Bhagia dan terima kasihnya kepada DLHK Kota Bandung yang telah menyelenggarakan acara ini dengan sungguh sangat baik," ujar Farida.

Dengan Gathering ini diharapkan akan dapat memberikan semangat yang lebih lagi kepada pelaku Kang Pisman di tiap RW, memperluas cakupan pengelolaan sampah di seluruh wilayah kota Bandung, sehingga terwujud Kota Bandung sebagai Kawasan Bebas Sampah ( KBS), pungkasnya.

(Yanis)

Berita Terkait