Sambangi Cirebon, KH Ma'ruf Amin Minta Doa dan Restu



Cirebon,Beritainspiratif.com - Calon wakil Presiden KH Ma'ruf Amin, melakukan safari ke beberapa pondok pesantren yang ada di Cirebon, Senin (25/2/2019).

Di Cirebon, KH Ma'ruf Amin yang berpasangan dengan Jokowi Widodoodo ini, direncanakan akan mengunjungi beberapa pondok pesantren seperti Pondok Pesantren Babakan, Ciwaringin, Kempek dan Buntet.

Dihadapan ratusan santri Pondok Pesantren Babakan Ciwaringin, KH Ma'ruf Amin, meminta doa restu dan dukungan dalam pelaksanaan Pilpres nanti sehingga terpilih menjadi wakil presiden.

"Kalau dilihat dari silsilah, saya ini keturunan dari Maulana Hasanuddin, yang artinya saya ini adalah keturunan Cirebon dan penunjukan saya sebagai calon wakil presiden tidak lain karena saya diminta oleh ulama, sehingga saya mau menerima tawaran (wakil presiden.red) ini," ujar KH Ma'ruf.

Dikatakan Ma'ruf, penunjukan dirinya sebagai calon wakil presiden ini juga sebagai pentuk penghormatan kepada warga Cirebon khususnya dan Jawa Barat pada umumnya.

"Dulu ada wakil presiden dari Jawa Barat, Umar Wirahadi Kusuma, setelah itu tidak ada lagi, dan sekarang ada calon wakil presiden dari Jawa Barat yang kyai," katanya.

Ditambahkannya, pinangan dari Jokowi untuk menjadi wakil presidennya, juga dianggap menghormati ulama, dan dirinya berharap, Indonesia kedepannya juga akan memiliki pemimpin yang berlatar belakang ulama.

(Dekur)

Berita Terkait