RT RW MENGAJI, Harus Bisa Jadi Teladan di Masyarakat

dok. Forum RT RW Kota Bandung


Kota Bandung, Beritainspiratif.com - Di Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Forum RT RW Kota Bandung bekerjasama dengan Baznas Kota Bandung menggelar acara RT RW Mengaji dengan topik Nuzulul Qur'an 1444 H Forum RT RW Kota Bandung  yang dilaksanakan secara virtual (online) dengan  menghadirkan Ustadz Dr. Aby Cecep Sudirman Anshari, M.A., MPD pada Jum’at 7 April 2023 malam.

Dipandu Sekretaris Forum RT RW Kota Bandung Dodo Sumantri, acara yang digelar secara online ini dihadiri para Ketua RT RW se-Kota Bandung dan diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran.

Ketua Umum Forum RT RW Kota Bandung H. Lily Maulana dalam sambutan pembukaannya menyampaikan Wali Kota Bandung H. Yana Mulyana beserta jajaran, berhalangan hadir mengingat pada waktu sama dilaksanakan Nuzulul Quran di Masjid Al Ukhuwah.

H. Lily juga menyampaikan terima kasih atas kesediaan Ustadz Sudirman Anshari yang hadir dan mengisi di acara ini, yang juga sebagai ajang silaturahmi bagi Forum RT RW se Kota Bandung.

“Bersamaan dengan Nuzulul Quran, diharapkan Ustadz Sudirman Anshari dapat memberikan pencerahan kepada RT RW se Kota Bandung,” harapnya.

Baca Juga: Peringatan Nuzulul Quran, Wali Kota Bandung Ajak Amalkan Alquran

Baca Juga: Pemerintah Terbitkan Keppres Biaya Haji 1444 H, Ini Besarannya

Sementara itu  Ustadz Sudirman Anshari dalam tausyiahnya menyampaikan ramadan ini bisa memberikan suasana yang bahagia, suasana yang lebih kondusif dan mampu menyempurnakan hidup dengan paripurna dan ramadan bisa membuat nuansa kemanusian yang baru serta memberikan inovasi yang lebih inovatif untuk sampai kepada keridhoan Allah.

“Proses seperti ini akan dirasakan juga oleh keluarga besar RT RW Kota Bandung, terujinya kesabaran sehingga melahirkan suasana yang lebih baik, ” ungkapnya.

Lebih lanjut disampaikannya, bahwa Islam sangat menjungjung tinggi orang orang yang beriman, termasuk didalamnya keluarga besar RT RW.

“Ini tentunya akan memberikan kontribusi. Bahwa setiap orang yang baik itu boleh berkompetisi untuk sampai ke martabatnya, sehingga lahirlah masyarakat yang madani dan social society, hingga mencapai Kota Bandung yang religius,” urainya.

“Tetapi jangan lupa substansinya, bahwa sesungguhnya RT RW itu merupakan stakeholder tertinggi,” tambahnya.

Al Quran ini memberikan solusi yang lebih solutif, bagi orang orang yang beriman lalu membacanya kemudian diterapkan dalam kehidupannya.

“Sehingga RT RW diharapkan akan menjadi contoh teladan dalam kehidupan di masyarakat,” pungkasnya.

Acara diakhiri dengan sesi tanya jawab seputar Nuzulul Quran.

Lihat Berita dan Artikel lainnya di: Google News 

Berita Terkait