Cara Pesan Tiket Kereta Cepat Jakarta - Bandung ‘Whoosh’



BERITAINSPIRATIF.COM - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan beroperasinya Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB), di Stasiun KCJB Halim, Jakarta Timur, pada Senin (02/10/2023) pagi.

Whoosh, dibaca ‘wus’ merupakan singkatan dari Waktu Hemat, Operasi Optimal, Sistem Hebat.

Masyarakat menaiki Kereta Cepat Jakarta-Bandung whoos secara gratis  selama tiga minggu hingga pertengahan Oktober mendatang.

Setelah ujicoba secara gratis berakhir, tiket kereta cepat Jakarta-Bandung Whoosh resmi dijual mulai keberangkatan 18 Oktober 2023 dengan harga promo sebesar Rp 300 ribu.

"Masyarakat kini sudah dapat memesan tiket untuk perjalanan Kereta Cepat Whoosh keberangkatan mulai 18 Oktober dan seterusnya dengan tarif promo seharga Rp 300 ribu untuk semua rute serta mendapatkan gratis KA feeder dari dan menuju Stasiun Bandung. Rute perjalanan yang dilayani Kereta Cepat Whoosh adalah Halim-Padalarang PP dan Halim-Tegalluar PP," kata Corporate Secretary PT KCIC, Eva Chairunisa, kepada wartawan dikutip ANTARA, Sabtu (14/10/2023).

Baca Juga: 105 Tahun Perjalanan Peci Legendaris M. Iming, Dipakai Wali Kota, Menteri Hingga Presiden

Cara Pesan Tiket Kereta Cepat ‘Whoosh’

Berikut adalah cara pesan tiket Kereta Cepat Whoosh yang dirangkum dari berbagai sumber dan dapat dilakukan dengan beberapa cara yakni melalui:

1. Website ticket.kcic.co.id

Pemesanan mulai H-7 hingga 1 jam sebelum keberangkatan Pembayaran melalui transfer bank, QRIS, E-Wallet, kartu kredit, dan gerai retail. Penumpang mendapatkan QR Code yang langsung dapat digunakan untuk boarding tanpa perlu menukar tiket fisik di stasiun.

2. Ticket Vending Machine di Stasiun

Pemesanan mulai H-7 hingga 30 menit sebelum keberangkatan Pembayaran melalui QRIS Penumpang mendapatkan tiket fisik.

3. Loket

Pemesanan mulai H-7 hingga 30 menit sebelum keberangkatan Pembayaran melalui cash, debit, kartu kredit, dan QRIS. Penumpang mendapatkan tiket fisik.

Untuk pemesanan melalui aplikasi Whoosh Kereta Cepat dan aplikasi lain seperti Access by KAI, Livin by Mandiri, BRImo, dan BNI Mobile Banking, dapat dilakukan mulai 17 Oktober 2023.

Baca Juga: Pesan Penyanyi Legendaris Acil Bimbo Kepada RT RW Kota Bandung

Jam Keberangkatan Kereta Whoosh

Terdapat 14 perjalanan kereta cepat Whoosh setiap harinya, yakni 7 perjalanan dari Stasiun Halim dan 7 perjalanan dari Stasiun Tegalluar, dengan jadwal: 

a. Keberangkatan dari Stasiun Halim:

Pukul 06.40, 08.45, 10.20, 13.00, 15.35, 17.35, dan 18.50 WIB

b. Keberangkatan dari Stasiun Tegalluar

Pukul pukul 06.40, 08.45, 10.20, 13.00, 15.35, 17.35, dan 18.50 WIB

KA Feeder

Penumpang kereta cepat Whoosh mendapatkan gratis perjalanan menggunakan KA feeder yang sudah disiapkan sesuai dengan jadwal kedatangan dan keberangkatan kereta cepat Whoosh.

KA feeder tersebut akan berhenti di : Stasiun Padalarang, Stasiun Cimahi, dan Stasiun Bandung.

Lihat Berita dan Artikel lainnya di: Google News 

(YI) 

Baca Juga:

-Berita Liputan Lainnya di Video Youtube Bicom

-Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024

-Forum RT RW Kelurahan Margasari Juara Turnamen Tenis Meja Se Kota Bandung

-Lowongan Kerja Kemenag! Batas Usia 65 Tahun, Cukup Daftar via ONLINE

-Pengurangan Volume Sampah Jadi Penilaian Kinerja Kadis, Camat dan Lurah Kota Bandung

-Satpol PP Kota Bandung Seret Pelaku Buang Sampah Sembarangan ke Pengadilan

Berita Terkait