BI Tegaskan Surat Panggilan Wawancara Calon Karyawan (i) Bank Indonesia HOAKS



Beritainspiratif. com-Belakangan ini beredar surat yang mengatasnamakan Bank Indonesia (BI) terkait panggilan wawancara calon karyawan (i) BI.

Dalam surat palsu bernomor 0318/HRD/BANKINDONESIA/III/2018 tertulis panggilan wawancara calon karyawan(i), dilengkapi keterangan dan terdapat tiga lampiran.

Berikut isi suratnya:

Kepada

Yth. Calon Karyawan(i) Bank Indonesia

Di Tempat

Dengan Hormat

Berdasarkan hasil evaluasi tim seleksi terhadap lamaran kerja Saudara yang kami terima, dengan ini kami sampaikan bahwa berkas lamaran Saudara memenuhi persyaratan yang ditetapkan, sehingga Saudara dapat mengikuti tes wawancara calon Karyawan(i) dan penempatan sesuai domisili masing-masing.

Tes Wawancara Calon Karyawan(i) Bank Indonesia akan dilaksanakan pada:

hari/tanggal: Selasa/04 September/2018

Waktu: 08.30 WITA-12.25 WITA

Tempat: Jl. Wr. Supratman No.1, Dangin Puri Kangin, Denpasar, Bali 80237

Untuk dapat mengikuti wawancara ini Saudara diwajibkan membawa:

1. Surat Panggilan Tes yang sudah dikirim via E-mail ke masing-masing peserta (mohon diPrint).

2. KTP/SIM (Kartu Identitas Diri) asli.

3. Alat Tulis (Pensil 2b, ballpoint, dan penghapus).

4. Saudara diharap hadir di tempat test 30 menit sebelum waktu yang ditentukan (apabila tidak hadir dianggap mengundurkan diri).

Demikian kami sampaikan, untuk menjadi perhatian.

Dalam surat tersebut seolah-olah dibuat di Denpasar pada I September 2018.

Pada bagian paling bawah surat palsu itu tertulis tembusan ke Departemen Pengembangan Sumber Daya Manusia (DPSM), DEPNAKER (Departemen Tenaga Kerja), dan Arsip.

Melalui akun twitter @bank_indonesia,BI menegaskan surat panggilan wawancara calon karyawan (i) BI yang ramai beredar merupakan berita bohong hoaks.

BI pun meminta kepada masyarakat agar waspada terhadap berita hoaks yang mengatasnakaman BI. Untuk lebih jelas mengenai program atau kegiatan resmi BI, bisa lihat melalui situs bi.go.id. atau menghubungi Contact Center BICARA (021) 131 atau email : bicara@bi.go.id

Yones

Berita Terkait