Keren! Dosen UNNES Uum Qomariah Lulus dengan Nilai Sempurna IPK 4,0

Dosen Program Studi Sastra Indonesia FBS UNNES U’um Qomariah (kanan) mendapatkan ucapan selamat dari Dosen Penguji usai lulus Doktor dengan mempertahankan disertasinya dalam ujian terbuka, Jumat (20/10/2023). / dok.Unnes


BERITAINSPIRATIF.COM - Dosen Program Studi Sastra Indonesia FBS UNNES U’um Qomariah berhasil lulus doktor setelah berhasil mempertahankan disertasinya dalam ujian terbuka, Jumat (20/10). Perempuan kelahiran Rembang ini berhasil lulus dengan nilai sempurna, yaitu IPK 4,00.

Ketua Dewan Penguji yang juga Dekan Fakultas Bahasa dan Seni UNNES Dr. Tommi Yuniawan menilai disertasi U’um sangat baik. Dalam penelitiannya, U’um berhasil mengungkap sikap mental anak melalui karya sastra.

Penilaian yang sama juga disampaikan tim promotor yang diketuai oleh Prof. Dr. Agus Nuryatin. Agus menilai U’um telah menunjukkan performa akademik yang sangat baik selama kuliah dan berhak menyandang gelar dockor pendidikan bahasa, terutama sebagai ahli sastra anak.

Baca Juga: Tropi Piala Dunia U-17 2023 Dipamerkan di Kota Bandung

Menurut Agus, di Indonesia belum cukup banyak ilmuwan sastra yang menekuni sastra anak. Penelitian yang dilakukan U’um dinilai akan sangat bermanfaat dalam pengembangan pendidikan sastra ke depan.

“Penelitian Saudara harus terus dikembangkan sehingga memiliki signifikansi yang lebih luas bagi masyarakat,” kata Agus.

Penelitian U’um dinilai memiliki kebaruan karena menjadikan karya sastra yang ditulis anak sebagai objek kajian. Selama ini, apa yang disebut sebagai sastra anak adalah karya sastra yang ditulis orang dewasa untuk dibaca oleh anak-anak.

Baca Juga: Guru Besar ITB Prof. Sukrasno: Kandungan Protein Tempe Lebih Tinggi dari Daging

Dalam ujian terbuka, hadir sebagai penguji antara lain Prof. Suminta A Suyuti, Dr. Yusro Edi Nugroho, Widhiyanto, PhD, Dr. Mukh Doyin, Prof.  RM Teguh Supriyanto, dan Prof. Dr. Agus Nuryatin.

Keberhasilan U’um Qomariah meraih gelar doktor menambah jumlah doktor yang dimiliki Program Studi Sastra Indonesia UNNES. Hal itu mengukuhkan Sastra Indonesia UNNES sebagai salah satu prodi terbaik karena memiliki pakar sastra dan pakar linguistik yang lulus dari berbagai perguruan tinggi terkemuka.

Lihat Berita dan Artikel lainnya di: Google News 

(YI) 

Baca Juga:

-Berita Liputan Lainnya di Video Youtube Bicom

-Satpol PP Kota Bandung Seret Pelaku Buang Sampah Sembarangan ke Pengadilan

-Pesan Penyanyi Legendaris Acil Bimbo Kepada RT RW Kota Bandung

-KAI Buka Lowongan Kerja Besar-besaran, Jenjang Pendidikan D3, S1 hingga S2

-Daftar Kota Terpanas di Indonesia, Suhu Mencapai 39,4 Derajat

-Lurah Sukamiskin Berbagi Tips Keberhasilan Kepada Lurah dan Kades Kab. Kutai Kartanegara

-Satgas Darurat Sampah Kota Bandung: Yang Boleh Dibuang ke TPS Itu, Sampah Residu!

Berita Terkait