BERITAINSPIRATIF.COM - Kartu elektronik merupakan kartu yang digunakan untuk melakukan transaksi sistem pembayaran non-tunai (cashless) saat memasuki jalan tol di seluruh Indonesia.

Kartu e-toll ini berisikan saldo uang elektronik untuk pembayaran yang dilakukan secara tapping di gerbang tol otomatis.  

Untuk itu bagi masyarakat pengguna jalan tol yang akan memulai perjalanan  sebaiknya pastikan dulu  saldo uang elektronik atau kartu e-toll memiliki saldo yang cukup dengan melakukan pengecekkan.

Untuk melakukan pengecekkan saldo e-toll dapat dilakukan dengan mudah menggunakan smartphone (HP) yang telah memiliki fitur NFC (Near Field Communication) dan sudah diaktifkan. 

Baca Juga: KINI, Satu Nomor WhatsApp Bisa Digunakan di 4 HP Sekaligus

 

Dilansir ANTARA, berikut beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk cek saldo e-toll di HP:

1.  Cara cek saldo e-toll Mandiri di HP

-Aktifkan fitur NFC di HP Anda.

-Buka / logn ke aplikasi Livin' by Mandiri

-Pilih "e-money"

-Pilih "Lihat/Perbarui Saldo"

-Tempelkan kartu e-money di belakang ponsel

-Jumlah saldo kartu e-money Anda akan ditampilkan

-Pilih "Perbarui Saldo"

Untuk update saldo kartu e-toll hingga muncul informasi saldo e-money Mandiri.

Baca Juga: Tertibkan Parkir Liar, Pemkot Bandung Akan Bentuk Satgas Trotoar 

2.  Cek saldo e-toll BCA di HP

-Aktifkan fitur NFC di HP Anda.

-Buka aplikasi BCA Mobile di HP Anda dengan akun yang telah diaktivasi

-Masukkan kode akses Pilih menu “Flazz” yang berada di halaman awal aplikasi

-Tempelkan kartu e-toll BCA pada bagian belakang HP yang telah mendukung fitur NFC

-Tunggu beberapa saat hingga aplikasi berhasil memindai kartu e-toll BCA (Flazz BCA) dan memunculkan saldo di dalamnya.

3. Cara cek saldo e-toll di ATM

Bagi Anda yang smartphone-nya belum dilengkapi dengan fitur NFC, cara cek saldo e-toll Mandiri dapat dilakukan di ATM.

Berikut langkah-langkahnya:

-Kunjungi mesin ATM Mandiri terdekat Tekan tombol ACCEPT pada keypad

-Pilih menu "MANDIRI E-MONEY" pada layar monitor

-Pilih menu "INFORMASI SALDO" pada layar monitor untuk melihat sisa saldo pada kartu Mandiri e-money anda

-Tempel kartu e-toll Mandiri di tempat yang telah disediakan dan saldo akan terlihat pada layar monitor.

Baca Juga: Daftar 10 Orang Terkaya di Indonesia Terbaru April 2023

Selain itu Anda juga dapat melakukan  update saldo e-toll Mandiri di ATM, caranya:

-Kunjungi mesin ATM Mandiri terdekat

-Tekan tombol ACCEPT pada keypad

-Pilih menu "MANDIRI E-MONEY" pada layar monitor

-Pilih menu "UPDATE SALDO" pada layar monitor untuk update saldo pada kartu e-toll Mandiri Anda

-Tempel kartu e-toll Mandiri, letakkan kartu pada reader bertanda logo isi ulang Update saldo berhasil, kertas struk keluar dan saldo kartu e-toll Mandiri bertambah.

4. Cara cek saldo e-toll via panggilan dial

-Tekan *141*6#, di HP Anda

-Klik “Panggil/Call”

-Pilih opsi “e-money”

-Masukkan 16 digit nomor yang ada di bagian depan kartu e-toll.

-Tunggu hingga muncul informasi saldo e-toll di HP.

Semoga bermanfaat!

Lihat Berita dan Artikel lainnya di: Google News 

(Yanis) 

-Daftar 10 Orang Terkaya di Indonesia Terbaru April 2023

-Mulai Berlaku, Hari Kerja Semua PNS Baik Pusat/Daerah Hanya 5 Hari