Bandung Menanam Jilid 1, Tingkat Kecamatan Arcamanik Digelar di Sukamiskin



Bandung, Beritainspirarif.com - Dalam rangka 'Hari Pohon Sedunia' Pemerintah Kota Bandung menyalurkan 15.000 pohon dan 82.000 ikan yang disebar di 30 kecamatan di Kota Bandung, yang merupakan bantuan dari Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Bandung, dalam agenda Bandung menanam jilid 1, demikian diungkapkan Camat Arcamanik Firman Nugraha di Lokasi Acara tingkat Kecamatan Arcamanik yang berlangsung di wilayah RW 10 Kelurahan Sukamiskin Kamis, (21/11/2019).

Firman Nugraha menambahkan bahwa penanaman pohon ini secara simbolis terpusat di Kecamatan Rancabolang dan Gedebage, dan serentak digelar di seluruh kecamatan di Kota Bandung.

Camat Arcamanik usai melakukan penanaman pohon

Kegiatan inipun di monitor langsung oleh Walikota Bandung dari Gedebage, dengan melihat kegiatan penanaman yang dilakukan di 29 kecamatan.

Acara dipimpin langsung Camat Arcamanik Firman Nugraha didampingi Lurah Sukamiskin Farida Agustini dan 3 Lurah lainnya, Kapolsek Arcamanik, Danramil, serta aparat / pejabat tingkat kecamatan dan kelurahan serta para Ketua RW.

Sementara itu Lurah Sukamiskin Farida Agustini ketika dihubungi menyampaikan bahwa untuk Tingkat Kecamatan Arcamanik acara tersebut digelar di wilayahnya pagi tadi dengan mengambil lokasi di lingkungan RW 10 Kelurahan Sukamiskin Kecamatan Arcamanik Kota Bandung

Lurah Sukamiskin tengah melakukan penaburan ikan di sungai Cironggeng

Lurah Sukamiskin Farida Agustini menjelaskan bahwa, kegiatan tadi pagi diisi dengan penanaman 50 pohon jambu bol samojang, penaburan 2.700 ekor ikan di sungai cironggeng serta penebaran 25 karung pupuk, pungkas Farida. (Yanis)

Berita Terkait

  • Ramadhan & Idul Fitri
  • 17 Apr 2024
30 Persen Pemudik Belum Kembali ke Jakarta