- Pemerintahan
- 23 Nov 2024
Bandung, Beritainspiratif.com - Seluruh Ketua RW di Provinsi Jawa Barat wajib memahami aplikasi Sapa Warga yang disisipkan dalam fasilitas telepon pintar (smartphone) yang diberikan oleh Pemprov Jabar.
Sekitar 53.000 orang Ketua RW yang ada di Provinsi Jabar difasilitasi smartphone, dengan maksud untuk memudahkan komunikasi dan koordinasi dengan Pemprov Jabar serta sebagai wujud dari Program Desa Digital di Jabar.
Selain itu dengan fasilitas telepon pintar yang diberikan kepada para Ketua RW tersebut, juga sebagai wujud Program Sapa Warga yang digagas Gubernur Jabar Ridwan Kamil.
Dengan adanya Aplikasi Sapa Warga pada setiap smartphone para Ketua RW, nantinya masyarakat akan dapat dengan mudah menyampaikan aspirasi, informasi, pengaduan langsung kepada Gubernur Jabar atau kepada Bupati/Wali kotanya masing-masing.
Diharapkan seluruh Ketua RW dapat mengoperasikan aplikasi Sapa Warga tersebut, ujar Kepala Diskominfo Kota Bandung Setiaji di Bandung, Rabu (7/8/2019) yang lalu.
Hingga bulan Agustus 2019 ini, Diskominfo telah menggelar ToT di 130 lokasi yang tersebar di 19 kabupaten, ungkap Setiaji.
Ditambahkan Setiaji tentang adanya tantangan dalam menggelar ToT aplikasi Sapa Warga ini, terutama pemahaman Ketua RW dalam mengoperasikan smartphone maupun aplikasi Sapa Warga, terutama terkait pengetahuan teknologi dan usia para Ketua RW yang sudah lanjut.
Terdapat tiga fungsi yang ada dalam aplikasi Sapa Warga.
Melalui program Sapa Warga ini diharapkan pula akan mampu mendorong daerah menjadi lebih maju dari segala sektor, baik sektor kesehatan, pendidikan, hingga infrastruktur.
Selain itu melalui fasilitasi smartphone ini dapat dicapai pula percepatan pembangunan, yang nantinya setiap Ketua RW dapat langsung memberikan laporan perkembangan daerahnya dengan tidak harus bertatap muka.
Video Install Aplikasi Sapa Warga :
(Yanis)