Jelang Berakhirnya PSBB Pemkot Bandung Bakal Perluas Aktivitas Ekonomi



Bandung, Beritainspiratif.com - Penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) proporsional di Kota Bandung akan berakhir Jumat (12/6/2020) besok. Pemerintah Kota Bandung berencana memperluas aktivitas ekonomi.

Saat PSBB proporsional, Pemerintah Kota Bandung perlahan memberikan kelonggaran terhadap beberapa sektor ekonomi seperti pertokoan mandiri, restoran, cafe, rumah makan dan hotel.

Ketua harian tim gugus tugas penanganan percepatan Covid-19 Kota Bandung, Ema Sumarna mengatakan pihaknya akan memilah sektor mana saja yang akan diberikan pelonggaran untuk memperluas pergerakan ekonomi.

"Kita akan mulai memilah dan memilih perluasan (ekonomi) yang akan kita sarankan ke pemimpin (Wali Kota Bandung)," ujar Ema saat jumpa pers, di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana Kamis (11/6/2020).

Menurutnya, saat ini pergerakan aktivitas ekonomi di Kota Bandung sudah mulai bergerak dengan dilonggarkannya beberapa sektor. Jika ke depannya mal diberikan kelonggaran, maka itu akan menjadi petanda bahwa ekonomi di Kota Bandung terus bergerak, serta menyelamatkan para pegawai yang bekerja.

Ema mengatakan, meski mal tidak memberikan kontribusi yang luar biasa bagi pendapatan daerah, namun terdapat ribuan masyarakat yang bekerja. Menurutnya, jika PHK terus terjadi maka pengangguran semakin meluas dan bisa berdampak kepada persoalan sosial.

"Disana (mal) ada pergerakan orang bekerja, bahkan (saat ini) banyak pegawai yang dirumahkan menuju ke PHK, itu yang akan kembali tarik supaya jangan terjadi lagi seperti itu," katanya.

Selain itu, Ema mengatakan untuk sektor wisata belum akan beroperasi namun secara bertahap ke depan bisa segera dibuka.

"Kita sedang bertahap, kemarin toko mandiri, restoran sudah diberikan ruang 30 persen, hotel juga sudah, mungkin besok itu apakah akan ada perluasan, aspirasi terus kita dengar kemudian mal,"kata Ema.

(Mugni)

Berita Terkait