Syaikhu dan Sandiaga Uno Kunjungi Qini Mart di Ponpes Idrisiyyah



Tasikmalaya, Beritainspiratif.com - Dengan menggunakan mobil yang sama, Syaikhu dan Sandiaga Uno mendatangi Pondok Pesantren (Ponpes) Idrisiyyah di kecamatan Cisayong Kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat.

 

Keduanya datang pukul 12.40 WIB disambut pengurus dan pimpinan Ponpes Syekh Muhammad Fathurrahman di kediamannya dan meninjau Qini Mart yang letaknya masih dalam kawasan Ponpes.

Qini Mart dinilai telah menjadi salah satu pendorong dan kekuatan muslim di tengah gempuran bisnis retail lainnya.

Sandi meyakini Qini Mart berpeluang besar menjadi industri yang mampu memajukan ekonomi umat Islam. Termasuk serapan pekerja di Qini Mart bisa mengurangi angka pengangguran.

 

"Ekonomi masyarakat yang selama ini banyak dikeluhkan, jadi ingin ekonomi masyarakat bergerak dan lapangan kerja tercipta di Qini Mart. Ini contoh bagaimana berdayakan UMKM sehingga ekonomi akar rumput tumbuh, " katanya usai meninjau Qini Mart.

 

Hal ini pun dibenarkan Syaikhu yang juga Bakal Cawagub Jawa Barat Juni 2018 mendatang.

 

Menurutnya, kemampuan Qini Mart untuk tetap berkembang di tengah himpitan bisnis retail menjadi sesuatu yang pantas ditiru.

 

Syaikhu menyarankan agar Qini Mart ditiru oleh masyarakat.

 

"Tentu apa yang sudah dilakukan di Qini Mart jadi 'succes story' (kisah keberhasilan) ekonomi masyarakat tumbuh di tengah kekuatan retail lain. Ini perlu duplikasi ditempat lain sehingga ekonomi basis pesantren bisa hadir untuk pertumbuhan Ponpes ke depannya, " tambahnya.

(Kaka/Republika)

Foto : Republika

Berita Terkait