Wahyudin KIM Jatihandap, Terpilih sebagai Ketua FK KIM Kota Bandung 2024-2027

Para Ketua KIM Kelurahan se Kota Bandung saat menghadiri pemilihan Ketua FK KIM Kota Bandung berlangsung di Lantai III Gedung Serba Guna Balai Kota Bandung, Rabu (12/6/2024) / Foto: Beritainspiratif.com


Kota Bandung, Beritainspiratif.com - Wahyudin Ketua Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) Kelurahan Jatihandap Kota Bandung terpilih sebagai Ketua Forum Komunikasi (FK) Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) atau FK KIM Kota Bandung periode 2024 - 2027 pada pemilihan yang berlangsung di Lantai III Gedung Serba Guna Balai Kota Bandung, Rabu (12/6/2024).

Dipantau langsung Beritainspiratif.com di lokasi acara, dalam pemilihan yang berjalan langsung, bebas dan rahasia tersebut, Wahyudin (Calon nomor urut 2) berhasil memperoleh dukungan 49 suara menyisihkan Dadang Saputra (Calon nomor urut 1) selaku Ketua KIM Kelurahan Husein Sastranegara yang meraih 19 Suara.

Baca Juga: Bermain Angklung Terlama di Indonesia, KOTA BANDUNG Raih Penghargaan dari ORI

Dalam pemilihan tersebut sidang dipimpin oleh Dedih Supriatna (Ketua), Yetty Katmawati (Anggota) dan Bambang Setiawan (Anggota).

Pimpinan sidang bertugas memimpin rapat pleno 1 (pengesahan jadwal acara/tata tertib) dan rapat pleno 2 (Pemilihan Ketua FK KIM dll).

Ketua Panitia Pemilihan Ketua FK KIM Rully Hidayat dalam laporannya menyampaikan bahwa pemilihan ini diawali dengan proses penjaringan calon Ketua FK KIM Kota Bandung dengan persyaratan calon Ketua adalah mereka yang pernah menjabat/masih menjabat sebagai Ketua KIM Kelurahan yang dibuktikan dengan SK Lurah setempat.

“Dari 151 Ketua KIM Kelurahan yang ada, hingga waktu penjaringan calon ditutup tercatat hanya  2 calon yang mendaftarkan diri,” ungkap Rully.

Selanjutnya Ketua FK KIM terpilih akan menyusun kelengkapan organisasi pengurus dan akan dilakukan pelantikan dalam waktu dekat.

Baca Juga: Hutan Kota Babakan Siliwangi Bandung, Bukan Sekedar Tempat Olahraga dan Jalan Santai

Kepala Diskominfo Kota Bandung dalam sambutannya yang disampaikan oleh Kepala Bidang Diseminasi Susi Darsity mengungkapkan peran strategis KIM sebagai mitra pemerintah dalam memverifikasi dan memvalidasi informasi di masyarakat, KIM harus mampu menjaga kredibilitas dan akurasi informasi yang beredar.

“Kami di Diskominfo pada bulan April 2024 mengembangkan yang namanya citizen jurnalism (CJ). Diharapkan CJ ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh KIM di Kota Bandung sebagai media baru,” jelasnya.

“Jadi bagi KIM yang senang menulis artikel tentang apa saja sesuai tema yang ada, silahkan masuk di CJ ini dan mohon untuk dapat dimanfaatkan,” harapnya.

Baca Juga: Pengurus FK KIM Kota Bandung periode 2021-2024

Dikesempatan yang sama Ketua FK KIM Kota Bandung periode 2021-2024 Meidi M. Siddik dalam laporan pertanggungjawabannya memaparkan capaian kinerja di tengah pandemi Covid-19.

Meidi mengatakan di akhir masa jabatannya pihaknya telah melakukan perubahan dan mensyahkan AD/ART FK KIM Kota Bandung sebagai landasan operasional.

“Salah satu poin penting perubahan dalam AD/ART adalah adanya perubahan Logo KIM yang disesuaikan dengan logo KIM nasional atau disebut Komunitas (semula Kelompok,red) Informasi Masyarakat (KIM) yang mengacu kepada permenkominfo tahun 2023,” urainya.

Ditambahkan Meidi, ke depan FK KIM diharapkan dapat membentuk KIM Kecamatan guna menjembati informasi KIM Kelurahan.

“Diharapkan KIM dapat menjadi LKK di Kecamatan,” tambahnya.

Dengan suara bulat laporan pertanggungjawaban Ketua FK KIM Kota Bandung periode 2021-2024 dapat diterima.

Lihat Berita dan Artikel lainnya di: Google News 

(YI) 

-Nomor SIM Kendaraan Berubah Jadi Nomor NIK KTP, Berlaku di Negara ASEAN

-Persib Bandung Juara, Inilah Daftar Penerima Penghargaan Individu Terbaik BRI Liga 1/2024

-Resmi! Mulai 1 Juli Bikin SIM Wajib Punya BPJS Kesehatan

Berita Terkait