- Pemerintahan
- 21 Nov 2024
BERITAINSPIRATIF.COM - Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat memborong tiga penghargaan sekaligus pada Bhumandala Award 2024.
Tiga penghargaan yang diraih Pemdaprov Jabar, yakni:
1. Bhumandala Kanaka (medali emas) Kategori Provinsi Kinerja Simpul Jaringan Informasi Geospasial Terbaik.
2. Bhumandala Rajata (medali perak) Kategori Provinsi Nama Rupabumi Terbaik.
3. Bhumandala Kanaka Kategori Provinsi Informasi Geospasial Batas Desa/Kelurahan Terbaik.
Ketiga penghargaan ini diterima langsung Penjabat Gubernur Jabar Bey Machmudin pada Malam Penganugerahan Penghargaan Bhumandala Award Tahun 2024 di Grand Studio Metro TV, Jakarta, Senin (4/11/2024).
Bhumandala Award merupakan bentuk penghargaan kepada simpul-simpul jaringan di seluruh Indonesia dari Badan Informasi Geospasial (BIG).
Baca Juga: Pj Gubernur Jabar Ikuti Lari Kelas 5K pada POSPAY RUN 2024
Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyampaikan, penghargaan yang ia terima ini merupakan bentuk apresiasi bagi semua pihak yang berkomitmen membangun dan mengelola data geospasial yang berkualitas.
Apalagi Informasi Geospasial (IG) penting sebagai acuan dalam penyusunan kebijakan, seperti perencanaan tata ruang, pengelolaan sumber daya alam hingga mitigasi bencana.
"Pertama kami atas nama Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat menyampaikan selamat kepada seluruh pemenang dan terima kasih kepada Badan Informasi Geospasial serta semua pihak yang telah berperan dalam penyelenggaraan acara ini," ungkap Bey.
Baca Juga: 29 Jalan di Kota Bandung Bebas Kabel Udara pada Desember 2024, Ini Daftarnya!
"Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi bagi kita semua yang telah berkomitmen untuk membangun dan mengelola data geospasial yang berkualitas, yang tentunya menjadi landasan penting bagi pembangunan berkelanjutan di Indonesia," tambahnya.
Bey juga mengajak seluruh pihak, khususnya stakeholders pembangunan di Jabar untuk menjadikan IG sebagai salah satu pilar utama dalam pembangunan maupun pelayanan publik.
Dengan begitu diharapkan ada dampak nyata yang dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.
"Informasi geospasial untuk kesejahteraan masyarakat Indonesia," pungkas Bey.
Lihat Berita dan Artikel lainnya di: Google News
(YI)
-Pemkot Bandung Segera Luncurkan Regulasi Jam Masuk Kerja dan Sekolah
-Daftar Lengkap! Susunan Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran
-Berlaku Mulai 28 Oktober 2024 Sampah di Kota Bandung 'Tidak Dipilah Tidak Diangkut'