STIMART AMNI Semarang Gelar Apel Akbar Bersama Alumni 50 Angkatan



Semarang, Beritainspiratif.com - STIMART AMNI Semarang menggelar acara Reuni Akbar yang pertama dengan menghadirkan 800 lebih Alumni dari berbagai daerah sekaligus. Para Alumni yang hadir 50 angkatan ini terdiri dari angkatan 1 sejak berdiri pada tahun 1963 hingga angkatan 50. Acara Reuni Akbar ini dilaksanakan pada hari, Sabtu, (29/12/2018) di Kampus STIMART “ AMNI “ Semarang. Jl. Soekarno Hatta No.180, Pedurungan, Kota Semarang.

Rangkaian acara berlangsung pada pagi hingga sore, diawali dengan kegiatan donor darah pada pagi hari bagi seluruh Alumni STIMART AMNI Semarang, dilanjutkan dengan registrasi Alumni.

Baca Juga:Stimart-amni-kini-jadi-universitas-maritim-amni-semarang

Pada siang harinya pukul 13.00 wib dilaksanakan apel bersama seluruh Alumni angkatan 1 hingga 50 dengan inspektur upacara Suprapto (angkatan 2) yang juga Ketua harian Yayasan Pembina Kemaritiman Indonesia.

Suprapto dalam sambutannya menyampaikan rasa syukurnya atas penyelenggaraan reuni akbar ini yang digelar dalam rangka mempererat tali sillaturahmi dan persaudaraan, ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan Suprapto, bahwa “Institusi ini tidak boleh berhenti begitu saja, kita harus berkembang, kita harus berubah tidak hanya sekolah tinggi saja, dan dalam waktu mendatang yayasan akan menambah beberapa program studi”

“Kita menginginkan perubahan STIMART AMNI menjadi Universitas Maritim, dengan tidak menghilangkan status awal”ungkapnya.

“STIMART AMNI menginginkan menjadi tuan rumah di Negara kita sendiri, untuk itu kepada alumni yang sudah kuat investasinya silahkan untuk bergabung kembali ke kampus untuk mengelola kampus ini, jangan biarkan kampus selama sekian tahun dipimpin oleh orang lain”, tegas Suprapto.

Usai upacara dilakukan Penyematan tanda KTA IKANI PUSAT (Anggota IKANI baru), penyerahan bantuan kepada Korsik Taruna dan melakukan goyang Maumere bersama seluruh alumni yang turun menari bersama para taruna/taruni STIMART AMNI Semarang.

Pada acara utama disajikan suguhan hiburan yang apik dan simpatik dari Korsik STIMART AMNI Semarang

Penampilan yang diawali dengan perkenalan personil utama (stick major), barisan Korsik STIMART AMNI Semarang keluar menuju lapangan dengan menyajikan lagu dengan menggunakan alat musik (tiup, perkusi, dan sejumlah instrumen) secara bersama-sama.

Barisan Korsik menampilkan berbagai alat musik yang terdiri stick major, instrument perkusi, snare drum, tenor drum, bass drum, simbal, Bellyra, terompet dan alat music peraga lainnya ditampilkan begitu mewahnya dengan beraneka seragam uniform yang digunakan sangat serasi.

Penampilan barisan dan kombinasi dari permainan musik (tiup, dan perkusi) yang apik serta aksi baris-berbaris dari pemainnya membentuk formasi dengan pola yang berubah-ubah sesuai dengan alur koreografi terhadap lagu yang dimainkan, dan diiringi pula dengan aksi tarian yang dilakukan oleh sejumlah pemain bendera.

Berbagai atraksi ditampilkan kepada seluruh hadirin mulai dari formasi dari pemain bass/snare drum hingga berdiri di atas bass drum, telah menghibur seluruh hadirin dan tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi para Alumni.

Penampilan Korsik STIMART AMNI Semarang ini diakhiri dengan lagu “kapan-kapan”. Korsik STIMART AMNI Semarang kerap tampil di beberapa kegiatan / perayaan yang dilaksanakan di Kota Semarang dan di luar Kota.

Di bagian akhir acara diisi dengan tantangan kepada seluruh Alumni STIMART AMNI Semarang untuk melaksanakan Push Up bersama, sebagai ciri khas sewaktu masih menjalani pendidikan.

Acara di tutup dengan foto bersama oleh Tim jurnalistik STIMART AMNI per angkatan.

(Yanis)

Berita Terkait