Pangkoarmada I : KRI Teluk Cirebon 30 Ton, KRI Teluk Sabang 80 Ton Logistik untuk Palu



Jakarta, Beritainspiratif.com – Pangkoarmada I, Laksamana Muda TNI Yudo Margono, di Dermaga 300, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (12/10/2018) memberangkatkan KRI Teluk Sabang-544 yang memuat 80 ton logistik berupa makanan pokok dan aneka peralatan untuk bantuan musibah Palu dan Donggala.

Setelah 4 hari berlayar, kapal akan sampai di pelabuhan Pantoloan, Makassar dan bantuan tersebut kemudian akan disatukan di posko utama sebelum didistribusikan oleh satuan tugas dari berbagai instansi gabungan.

"Tugas kita hanya mengangkut barang (bantuan). Bantuan 80 ton tersebut berasal dari berbagai instansi pemerintah dan swasata yang dikumpulkan selama seminggu, jelas Yudo.

"Ini yang terkumpul selama satu minggu. Ada dari Lemhanas, ada dari swasta dan perorangan, banyak yang menitipkan barang ke posko Koarmada," tuturnya.

Yudo menyebutkan, sebelumnya Koarmada I telah memberangkatkan KRI Teluk Cirebon-543 pada minggu lalu, yang membawa 30 ton logistik, dan KRI ini telah sampai di Makassar dan akan dibalik arahkan untuk kembali mengangkut bantuan

Bahan logistik yang dikirim berupa bahan pokok makanan seperti beras, minyak goreng, gula, kopi. teh, mie instan dan air mineral. Selain itu berisikan juga peralatan lainnya berupa tenda lapangan, mesin genset, terpal serta pakaian layak pakai, selimut. masker dan obat-obatan.   (Yanis)

Berita Terkait