- Pemerintahan
- 23 Nov 2024
Bandung, Beritainspiratif.com - Aktor kawakan Reza Rahadian Matulessy mengapresiaai gelaran Festival Film Bandung (FFB) ke-31 yang di gelar di Gedung Sate, Sabtu (24/11/2018). Ia mengaku sangat bahagia lantaran FFB bisa kembali digelar di Bandung.
"Mungkin kebahagiaan saya yang terbesar adalah FFB kembali berhasil diselenggarakan dirumahnya, di Bandung, karena sebelumnya digelar di studio live di Jakarta walaupun namanya tetap Festival Film Bandung," ungkapnya kepada Beritainspiratif.com
Bagi pemeran Habibie dalam film Habibie dan Ainun ini,, FFB sangat penting digelar di Bandung karena FFB menjadi salahsatu daya tarik masyarakat untuk bisa datang ke Bandung, atau bahkan ke Gedung Sate dimana FFB di gelar.
"Pada hakikatnya memang harus ada di Bandung, karena saya termasuk yang berharap Bahwa FFB harus dilaksanakan di Bandung, ini adalah festivalnya Bandung juga, walaupun skalanya nasional, tapi rumahnya ada di Bandung, jadi saya seneng banget ketika festival ini kembali lagi ada di Bandung," jelasnya.
Terkait acara yang digelar siang hari, Reza menilai konsep acara FFB tahun ini tidak kalah seru, dirinya mengakui selama ini biasanya datang ke festival itu malam hari.
"Tapi ternyata semangat dan nuansanya dapet dan tetep asik gitu meskipun diadakan di siang hari," imbuhnya.
Dengan adanya acara ini Reza berharap insan perfilman Bandung tetap semangat berkarya,
"Semoga semakin semangat, semoga tetap ada semangat masyarakat Kota Bandung, karena ini bisa jadi salah satu festival andalan Kota Bandung," pungkasnya. (Tito)