Arcamanik Boyong 2 Penghargaan Turnamen Sepak Bola Wanita Piala Wali Kota Bandung

Camat Armanaik bersama Tim Arcamanik 2 usai meraih dua penghargaan Piala Wali Kota Bandung tahun 2022 sebagai Juara 1 middle grade dan best player, pada laga di Sport Jabar Arcamanik Minggu (31/7/2022) / Foto: Beritainspiratif.com -Yayan


Kota Bandung, Beritainspiratif.com - Kompetisi sepak bola wanita Piala Wali Kota Bandung 2022 yang berlangsung di Sport Jabar Arcamanik secara resmi ditutup, Minggu (31/7/2022).

Dipantau langsung Beritainspiratif.com dalam pengumuman pemenang tersebut Tim Kecamatan Arcamanik 2 berhasil meraih dua penghargaan masing-masing:

1. Juara 1 untuk kategori Middle Grade, dan

2. Best Player Middle Grade yang diraih Aura Syifa Anastia.

Baca Juga: Babakan Ciparay Raih Piala Bergilir Wali Kota Bandung 2022, Simak Hasil Lengkapnya

Camat Arcamanik Willi Yudia Laksana yang terus hadir memberikan support, saat ditemui di lokasi menyampaikan terima kasih kepada seluruh supporter yang telah memberikan dukungan luar biasa sehingga dapat mencapai prestasi ini.

“Alhamdulilah tim raih juara 1 kategori middle grade dan best player juga. Artinya double bonus,” tegas Camat Arcamanik.

Baca Juga: Bandung Barometer Sepak Bola Puteri, 30 Kecamatan Ikuti Wali Kota Cup 2022

Sementara itu Kapten Tim Arcamanik 2 Tiara menyampaikan rasa bangga dan harapannya.

“Semoga piala Wali Kota Bandung berikutnya kita terus dapat meraih top class middle grade,” harap Tiara.

Satu hal yang spektakuler dilakukan Tiara adalah ketika berhasil mencetak gol dari titik tengah lapangan, saat pertandingan baru dimulai dan itu menentukan kemenangan saat berhadapan Cibiru2 dengan score akhir 2 - 1.

Tonton Juga: Video Perjalanan Arcamanik Juara Sepak Bola Wanita Piala Wali Kota Bandung 2022

Dikesempatan yang sama saat dihubungi Beritainspiratif.com,  Best Player Middle Grade Tim Arcamanik 2 yang berhasil diraih Aura Syifa Anastia mengungkapkan ucapan terima kasihnya kepada warga Bandung.

“Terima kasih kepada warga Bandung yang telah mendukung saya, dan terima kasih juga kepada warga Arcamanik yang telah mensupport saya dan hadir di lapangan ini,” ujar Aura.

Ditemui di lokasi Coach Tim Arcamanik 2 Ibu Cecilia menyampaikan terima kasih atas dukungannya.

“Warga Arcamanik terima kasih atas supportnya, sehingga kita dapat juara 1 di middle class dan best player. Terima kasih atas dukungannya,” pungkas Coach.

(YI)

Baca Juga: 
 

Berita Terkait