- Pemilu & Pilkada
- 25 Nov 2024
Kota Bandung, Beritainspiratif.com - Senat Akademik Institut Teknologi Bandung (SA ITB) menetapkan 3 Calon Rektor ITB untuk Periode 2025-2030.
Keputusan tersebut merupakan hasil dari sidang tertutup yang dilakukan Senat Akademik ITB di Balai Pertemuan Ilmiah (BPI), Jalan Dipatiukur, Bandung, Jumat (22/11/2024).
Berikut tiga nama Calon Rektor ITB periode 2025-2030 (sesuai abjad):
2. Prof. Dr. Irwan Meilano, S.T., M.Sc.
3. Prof. Dr. Ir. Tatacipta Dirgantara, M.T.
Dikutip laman resmi ITB, Sidang tertutup tersebut dipimpin oleh Ketua Senat Akademik ITB, Prof. Edy Tri Baskoro, M.Sc., Ph.D.
Proses seleksi ini merupakan bagian dari tahapan pemilihan Rektor ITB 2025-2030 Tahap III oleh Senat Akademik, yang dilaksanakan berdasarkan Peraturan Senat Akademik No.23/IT1.SA/PER/2024 tentang Pedoman dan Tata Cara Pemilihan dan Penetapan Calon Rektor ITB 2025-2030; yang mengacu kepada Peraturan Pemerintah No.65 Tahun 2013 tentang Statuta ITB, dan Peraturan Majelis Wali Amanat Nomor 02/IT1.MWA/PER/2024 tentang Pedoman dan Tata Cara Pemilihan Rektor Institut Teknologi Bandung Periode 2025-2030.
"Kami menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Para Bakal Calon Rektor ITB, seluruh anggota Senat Akademik ITB, kepada Panitia Ad Hoc Pemilihan Calon Rektor ITB 2025-2030 Tahap III oleh Senat Akademik, atas kerja keras dan dedikasi yang tinggi dan terhormat, dalam menjalankan proses ini. Seluruh jajaran kami juga berterima kasih kepada seluruh civitas akademica ITB yang telah mendukung jalannya proses pemilihan dengan penuh integritas dan profesional," ujar Ketua SA ITB, Prof. Edy Tri Baskoro, M.Sc., Ph.D.
Hasil pemilihan ini segera disampaikan kepada Majelis Wali Amanat (MWA) ITB untuk diproses lebih lanjut ke tahap selanjutnya (tahap IV), yaitu tahap pemilihan dan penetapan Rektor ITB 2025-2030 oleh MWA ITB.
(YI)
-Daftar Lengkap! Susunan Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran
-Berlaku Mulai 28 Oktober 2024 Sampah di Kota Bandung 'Tidak Dipilah Tidak Diangkut'
-Sistem TILANG TERBARU di Indonesia Diterapkan, Gunakan Teknologi TAR & FR