- Pemilu & Pilkada
- 22 Nov 2024
Lembang, Beritainspiratif. com-Dalam meningkatkan ekonomi dan taraf hidup masyarakat, potensi dan sektor pertanian menjadi andalan masyarakat Lembang.
Tepatnya di Desa Cikidang Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat yang berada di kawasan Bandung utara in, i memiliki lebih dari 80% potensi dalam pengembangan agribisnis tanaman sayuran, baik dari sisi ketersediaan bahan baku, iklim yang sejuk serta kultur sosial budaya masyarakat.
Berjarak tempuh sekitar 15 km dari Bandung, di Desa Cikidang kita dapat bertemu Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Lembang Agri dengan Ketua nya Sdr. Dodih.
Dalam pertemuan singkat dengan Dodih, Dodih menyampaikan kelompok tani yang tergabung dalam Gapoktan ini terdiri dari 8 kelompok tani dan satu kelompok wanita tani dengan total anggota 203 orang.
Kawasan pertanian yang ada diwilayah ini memiliki luas lahan pertanian 110 Ha. Menyusuri lahan pertanian di Desa Cikidang anda akan menemui hamparan pertanian dengan berbagai komoditas antara lain : brokoli, lettuce head, buncis, baby buncis, cabe, tomat, sawi, terong, zukini, kaboca dan lain-lain.
Masyarakat di desa ini juga memiliki potensi lain di bidang peternakan seperti sapi perah, kambing, kelinci, ayam dan hamster.
bahkan daerah ini juga memiliki potensi di bidang perkebunan seperti jeruk lembang serta bidang pariwisata pengembangan agrowisata.
Masyarakat Cikidang juga telah terbiasa dalam melakukan proses budidaya tanaman sayuran dan budaya gotong royong masih melekat di desa ini.
Gapoktan Lembang Agri yang merupakan Klaster Agribisnis binaan Bank Indonesia, memiliki potensi besar namun permintaan pasar akan sayuran belum secara optimal dapat dipenuhi, namun demikian kendala yang ada dapat diatasi dengan peningkatan teknis dan manajerial para petani melalui kerjasama lembaga. Dan bantuan terakhir (19/10/2017) juga telah disampaikan Bank Indonesia melalui pembangunan pipanisasi untuk menjamin ketersediaan air dan PSBI untuk Pondok Pesantren Alfalah dan Attaqwa melalui program pesantren peduli inflasi.
Gapoktan Lembang Agri yang telah beberapa kali memperoleh penghargaan ini, didalam melakukan pemasaran hasil produksi telah memiliki mitra di beberapa perusahaan dengan harga yang layak dan keuntungan optimal termasuk restoran dan rumah makan.
Kedepan diharapkan gapoktan Lembang Agri dapat menjadi Gapoktan Model dan Modern di tingkat nasional serta menjadi organisasi tani yang profesional guna meningkatkan kesejahteraan khususnya masyarakat sekitarnya.(Yanis)